Beranda Headline

Triwulan II 2023, Ekonomi Kepri Tumbuh 5,04 Persen

0
Gedung BPS Provinsi Kepri-f/zulfikar-hariankepri.com

TANJUNGPINANG (HAKA) – Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Kepri mencatat, perekonomian Provinsi Kepri di triwulan II tahun 2023 tumbuh sebesar 5,04 persen.

Kepala BPS Provinsi Kepri, Darwis Sitorus mengatakan, pertumbuhan ini secara year on year (y on y). Jika dilihat secara q to q ekonomi Kepri juga mampu tumbuh 0,72 persen, secara c to c tumbuh 5,7 persen.

“Artinya secara kinerja, memang kelihatan ekonomi Kepri sudah mulai mengalami peningkatan,” katanya, dilansir dari YouTube BPS Kepri, Senin (7/8/2023).

Darwis mengutarakan, di triwulan II-2023 Produk Domestik Regional Bruto (PDRB) atas dasar harga berlaku (ADHB) Provinsi Kepri mencapai Rp 81,50 triliun, dan atas dasar harga konstan (ADHK) mencapai Rp 49,16 triliun.

Sementara itu, pertumbuhan ekonomi pada triwulan II-2023 secara y-on-y dari sisi lapangan usaha, didorong oleh kategori konstruksi dengan andil pertumbuhan sebesar 1,84 persen, kategori informasi dan komunikasi yang memberikan andil pertumbuhan sebesar 1,40 persen.

“Sedangkan, sari sisi pengeluaran, komponen PMTB mempunyai andil pertumbuhan sebesar 3,03 persen dan komponen PK-RT dengan andil sebesar 1,41 persen,” jelasnya.

Darwis menuturkan, secara nasional pertumbuhan ekonomi Kepri secara q to q berada di peringkat 32. Selanjutnya, jika dilihat secara y to y Provinsi Kepri berada di peringkat ke-17.

“Secara c to c Kepri berada di peringkat 6 nasional. Jadi kalau c to c Kepri yang tertinggi dibandingkan dengan provinsi lain yang ada di Sumatera,” tuturnya.(kar)

Baca juga:  11 Orang Lolos Seleksi Direksi PT Pelabuhan Kepri, Yuzet Calon Tunggal Komisaris

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini