Beranda Headline

Usai Rapat dengan KPK, Isdianto Ajak Pegawai Pemprov Kepri Bersikap Jujur

0
Plt Gubernur Kepri, Isdianto bersama Plt Inspektur Daerah Kepri, Irmandes saat rakor dengan KPK melalui vicon-f/istimewa-humas pemprov

TANJUNGPINANG (HAKA) – Plt Gubernur Kepri, Isdianto berpesan kepada pegawai Pemprov Kepri untuk terus membangun nilai integritas.

“Karena itu saya selalu mengajak kita untuk berintegritas dan bersikap jujur sejak dini,” kata Isdianto, usai menghadiri Rapat Koordinasi dan Diskusi Interaktif Ketua KPK  dengan Gubernur se-Indonesia, Rabu (24/6/2020).

Diskusi ini dipimpin Ketua KPK Komjen Firli Bahuri, yang juga menghadirkan Kepala BPKP Muhammad Yusuf Ateh dan Irjen Kemendagri Tumpak H Simanjuntak.

Isdianto pada kesempatan tersebut didampingi Plt Kepala Inspektorat Kepri Irmendes.

Menurut Isdianto, membiasakan diri dengan nilai-nilai integritas sangat penting. Apalagi banyak sektor yang rentan terjadi korupsi di lingkaran pemerintahan.

Ketua KPK Firli pada kesempatan itu menyampaikan, bahwa akibat tidak adanya integritas, menjadi penyebab terjadinya korupsi.

“Kami, akan terus memantau dan mengingatkan para kepada daerah tentang pentingnya menjalankan pakta integritas,” tegasnya.

Firli mengatakan, korupsi itu terjadi pertama karena ada kekuasaan, kedua karena ada kesempatan.

“Dan yang ketiga adalah minusnya integritas,” tukasnya. (kar/humas pemprov)

Baca juga:  Di Bintan, Ansar Serahkan Bantuan Rp 10 Miliar untuk Ratusan Rumah Ibadah

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini