Beranda Daerah Bintan

Untuk Porprov Kepri, Pemkab Bintan Kucurkan Dana Rp 5 Miliar

0
Bupati Bintan, Roby Kurniawan-f/masrun-hariankepri.com

BINTAN (HAKA) – Pemkab Bintan telah menyiapkan anggaran, untuk Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Kepri tahun 2022 ini, sekitar Rp 5 miliar. Demikian ditegaskan Bupati Bintan, Roby Kurniawan.

Menurut Roby, total dana yang akan digelontorkan itu untuk kebutuhan kegiatan. Mulai dari anggaran mobilisasi para atlet dan kontingen dari 7 kabupaten/kota, pembukaan hingga biaya pemberian hadiah bagi atlet yang mendapatkan juara di 35 cabang olahraga.

“Anggaran pembukaan dari kami (Pemkab Bintan), termasuk bonus atlet dan sebagainya. Kalau, dari Pemprov Kepri ada bantuan biaya juga seperti wasit setiap pertandingan,” tuturnya.

Roby mengatakan, salah satu tujuan dari Porprov itu adalah, mencari bibit-bibit atlet yang berprestasi sebagai perwakilan Provinsi Kepri ke tingkat nasional.

“Porprov ini, untuk mencari atlet yang memiliki potensi yang sangat bagus. Jangan nanti dibilang yang berpotensi tidak didukung oleh pemerintah,” terangnya.

Roby pun sangat bersyukur, Porprov Kepri diadakan di wilayah Kabupaten Bintan pada November 2022 mendatang. Kegiatan tingkat provinsi itu, kata dia, sangat bermanfaat bagi para pelaku usaha kecil.

“Rata-rata kontingen maupun atlet nginapnya di Bintan. Sehingga, warung-warung masyarakat meningkat jual beli nya ke depan,” harapnya.

Roby menambahkan, persiapan Porprov Kepri telah mencapai 90 persen dari 35 cabor yang dipertandingkan. “Saat ini kami sedang merampungkan fasilitas yang dibutuhkan di lapangan sepak bola, serta lokasi panjat tebing,” pungkasnya.

Sebelumnya, Ketua KONI Kepri Usep RS mengatakan, pihaknya telah menetapkan 35 nomor cabor yang dipertandingkan pada November 2022 nanti.

Adapun cabor itu di antaranya, Atletik, Bola Basket, Bola Volly, Bulu Tangkis, Barongsai, Billiard, Bridge, Catur, Dayung, e-Sport, Futsal, Golf.

Kemudian Gulat, Judo, Ju-Jitsu, Karate, Kempo, Kick Boxing, Menembak, Motor, Muaytai, Panjat Tebing. Lalu ada Bina Raga, Panahan, Penca Silat, Renang, Sepak Bola, Sepeda Sport, Sepak Takrau, Tarung Drajat, dan Tekwondo.

Baca juga:  Antisipasi Kecelakaan, Roby Siagakan Tim Kesehatan di Lintasan Tour de Bintan

“Dan ada juga Tenis Lapangan, Tenis Meja, Wood Ball dan Wushu,” imbuh Usep. (rul)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini