Beranda Headline

Masih Menjabat Wagub, Marlin Mulai Sosialisasi Jadi Caleg DPR RI

0
Spanduk sosialisasi Wagub Kepri, Marlin Agustina sebagai Caleg DPR RI Dapil Provinsi Kepri yang terpasang di pagar Balai Adat Indera Perkasa, Pulau Penyengat, Kota Tanjungpinang-f/zulfikar-hariankepri.com

TANJUNGPINANG (HAKA) – Marlin Agustina, yang saat ini masih menjabat Wakil Gubernur (Wagub) Kepri, mulai menyosialisasikan diri untuk maju sebagai calon legislatif (caleg) DPR RI dari daerah pemilihan (dapil) Provinsi Kepri.

Hal itu, terlihat dari sejumlah spanduk yang terpasang disejumlah titik yang ada di Kota Tanjungpinang. Seperti yang terpantau, pada Rabu (26/4/2023), spanduk sosialisasi itu terdapat di Balai Adat Indera Perkasa, Pulau Penyengat dan di Km 6, Kota Tanjungpinang.

Dalam spanduk yang berlatar belakang warna putih dan biru itu, terlihat foto Marlin Agustina bersanding dengan Ketua KNPI Kota Batam, Ranzi Zulmariadi.

Tepat di bawah foto Marlin, tertulis narasi Ketua TP PKK Kota Batam, Ketua Pikori BP Batam, dan Calon DPR RI Dapil Prov Kepulauan Riau.

Sebelumnya, terkait kabar ihwal persiapannya untuk maju sebagai caleg DPR RI dapil Provinsi Kepri, Marlin Agustina tak menjawab lugas hal tersebut.

“Karena inikan masih lama, jadi masih tergantunglah. Kan saya bilang biarkan saja ini mengalir,” kata Marlin, kepada hariankepri.com, pada Selasa (21/3/2023), di Aula Wan Seri Beni, Pulau Dompak, Kota Tanjungpinang.

Sama halnya, ketika disinggung jika, dengan majunya ia sebagai caleg DPR RI mengharuskan ia mundur dari posisinya sebagai Wagub Kepri. Marlin juga tak menjawab lugas pertanyaan tersebut.

“Saya mengalir saja sesuai dengan takdir saya sajalah. Namanya juga perempuan,” ucapnya.

Sebelumnya, Sekretaris DPW Partai NasDem Provinsi Kepri, M Kamaludin menyampaikan, DPW Partai NasDem Provinsi Kepri, mengusulkan nama Marlin Agustina sebagai bacaleg DPR RI dapil Provinsi Kepri di Pemilu 2024 mendatang.

Kamal mengatakan, nama Marlin telah diajukan pihaknya ke DPP NasDem bersama bersama 5 orang lainnya.

“(Jadi) enam orang yang dari DPW NasDem Kepri, yang didaftarkan ke DPP untuk Bacaleg DPR RI dapil Kepri,” katanya, kepada hariankepri.com, pada Selasa (7/2/2023) lalu.(kar)

Baca juga:  Setelah Ditinjau Wali Kota, Hari Ini Pelantar yang Roboh Mulai Diperbaiki

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini