Beranda Daerah Karimun

Manunggal Bersama Rakyat, Progres Fisik TMMD di Karimun Capai 100 Persen

0
Proses pengerjaan semenisasi dalam rangka TMMD oleh Kodim 0317/TBK-f/istimewa

KARIMUN (HAKA) – Kegiatan fisik dan non fisik TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke 114 Kodim 0317/TBK, memasuki tahapan penyelesaian.

Adapun lokasi kegiatan tersebut, di Pulau Parit yaitu Desa Parit dan Desa Selat Mendaun Kecamatan Selat Gelam Kabupaten Karimun, Senin (22/08/2022).

Perwira Seksi Teritorial (Pasiter) Kodim 0317/TBK, Kapten Inf Pahrianto menjelaskan, sasaran non fisik berupa kegiatan penyuluhan, telah selesai dilaksanakan dengan capaian 100 persen.

“Untuk sasaran fisik yakni semenisasi, dan memasuki tahapan penyelesaian dengan capaian 95 persen,” sebutnya.

Sedangkan sasaran fisik pembangunan rehabilitasi Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) sebanyak 10 unit. “6 unit di Desa Selat Mendaun, dan 4 unit di Desa Parit dengan persentasi rata-rata 95 persen,” pungkasnya.

Sementara itu, Komandan SSK TMMD ke 114, Kapten Kav Tatang mengatakan, pengerjaan ini tidak terlepas dari bantuan masyarakat sekitar.

“Sehingga kemanunggalan TNI dengan rakyat itu terlihat jelas,” ujarnya.

Kepala Desa Selat Mendaun, Rusli berharap pembangunan semenisasi jalan ini, dapat membantu dan meringankan masyarakat dalam bidang transportasi dari pelabuhan. (yan)

Baca juga:  DPRD Karimun Soroti Sikap Pemkab yang Membongkar Tiang Lampu di Meral

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini