Beranda Headline

Kuota Terbatas, Baru 21 Pegawai KPP Natuna yang Divaksinasi

0
Kepala KPP Natuna, Mexianus Bekabel saat diwawancara usai meninjau pelaksanaan vaksinasi kepada anggotanya-f/dani-hariankepri.com

NATUNA (HAKA) – Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan (KPP) Kabupaten Natuna, Mexianus Bekabel mengapresiasi langkah pemerintah, dalam upaya penanganan Covid-19 melalui pemberian vaksinasi masal kepada masyarakat.

“Ini sangat penting, demi meningkatkan kekebalan masyarakat dalam menghadapi pandemi Covid-19,” ujarnya saat dijumpai hariankepri.com disela-sela kegiatan vaksinasi di PKM Puskesmas Ranai, Jalan Jenderal Soedirman, akhir pekan lalu.

Mexianus menambahkan, sebagai bentuk dukungan terhadap program yang dicanangkan oleh Presiden Joko Widodo itu, pihaknya ikut terlibat dalama kegiatan vaksinasi tersebut.

“Ada 21 orang PNS dan pegawai honorer kami yang diberikan vaksinasi,” terangnya.

Meskipun baru seperempat dari jumlah PNS dan honorer yang ada di KPP Natuna, Mexi berharap nantinya seluruhnya akan diberikan vaksinasi.

“Pelaksanaannya dilakukan bertahap, sebab kuota yang diberikan oleh pihak Dinkes Natuna terbatas,” terang Mexi.

Mexi berharapap, pelaksanaan vaksinasi berjalan sesuai dengan program pemerintah dalam menghadapi pandemi Covid-19.

“Semoga setelah diberikan vaksinasi kami tetap sehat dalam pelaksanaan tugas sehari-hari,” harap Mexi. (dan)

Baca juga:  Untuk Didalami, Dugaan Korupsi Lahan TPA Binut Ditangani Pidsus Kejari Bintan

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini