Beranda Daerah Bintan

Bupati Roby Sebut Kasus Stunting Anak di Bintan Turun

0
Bupati Bintan Roby Kurniawan saat membuka dan memimpin rapat rekonsiliasi percepatan penurunan stunting-f/istimewa-diskominfo

BINTAN (HAKA) – Bupati Roby Kurniawan mengatakan, jumlah anak stunting di Kabupaten Bintan sesuai data Elektronik Pencatatan Pelaporan Gizi Berbasis Masyarakat (EPPGBM), tahun 2021 sekitar 5,23 persen.

Sedangkan data Januari 2022 hingga Agustus 2022, Bintan tercatat 3,41 persen. Maka, dapat disimpulkan ada penurunan angka sekitar 1,91 persen.

“Kita bisa berbangga hati untuk saat ini,” ucap Roby dalam rapat rekonsiliasi percepatan penurunan stunting dengan pemerintah kabupaten/kota se-Kepri, melalui meeting zoom, Selasa (18/10/2022).

Namun pun demikian, Roby memberikan arahan kepada OPD, maupun lembaga terkait, agar tetap melakukan berbagai program untuk mengedukasi masyarakat Bintan tentang pentingnya stunting anak.

“Saya minta komitmen semua untuk benar-benar serius menangani stunting di Bintan. Mereka (anak) adalah generasi penerus kita nanti. Jadi kita harus serius dan memiliki tanggungjawab besar atas persoalan ini,” tambahnya.

Untuk itu, Roby meminta dinas terkait untuk segera menyajikan data-data akurat tentang stunting di wilayah Kabupaten Bintan.

“Supaya dijadikan rumusan bersama untuk menentukan langkah tepat dalam mengatasi masalah stunting itu ke depannya,” pungkasnya.

Ketua TP PKK Bintan, Hafizha Rahmadhani menambahkan, salah satu langkah PKK Bintan, adalah kegiatan sosialisasi secara intens dan melakukan pendampingan kepada ibu hamil.

“Masyarakat kita butuh edukasi yang lebih masif, butuh pendampingan dan butuh pemahaman. Maka harus kita cegah dari awal,” imbuhnya. (rul)

Baca juga:  Bernuansa Melayu, Pemkab Bintan Gelar Pawai Pekan Muharram

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini