Beranda Headline

Apri Dicopot AHY, Husnizar: Istrinya Tetap Anggota DPRD Kepri

0
Sekretaris DPD Partai Demokrat Provinsi Kepri, Husnizar Hood-f/zulfikar-hariankepri.com

TANJUNGPINANG (HAKA) – Setelah dicopot status Apri Sujadi sebagai Ketua DPD Partai Demokrat Provinsi Kepri, muncul isu jika Deby Maryanti yang merupakan istri Apri Sujadi juga akan di-PAW, sebagai anggota DPRD Provinsi Kepri dari fraksi Partai Demokrat.

Menanggapi hal itu, Sekretaris DPD Partai Demokrat Provinsi Kepri, Husnizar Hood menegaskan, jika isu tersebut tidak benar.

Karena kata dia, permasalahan Apri Sujadi yang hadir dalam KLB Deli Serdang tidak ada kaitannya dengan Deby Maryanti.

“Saya kira tidak. Karena inikan hal yang berbeda,” katanya, Senin (8/3/2021).

Lebih lanjut Mantan Wakil Ketua II DPRD Kepri ini menjelaskan, disaat Debby Maryanti dapat menjadi anggota DPRD Kepri seperti saat ini, hal itu dikarenakan partai dan dirinya sendiri.

Sehingga DPD Partai Demokrat juga memastikan tidak akan melakukan PAW kepada Deby meskipun ia berstatus sebagai istri dari Apri Sujadi.

“Jadi kerja politik yang sudah diemban oleh anggota dewan saya pikir akan terus berlanjut,” jelasnya.

Disinggung apakah Debby juga turut hadir dalam KLB itu. Husnizar menyampaikan, untuk hal itu pihaknya belum dapat memastikan.

“Kita belum tahu.Tapi sepertinya tidak hadir. Hanya dua pengurus yang hadir di sana yakni Apri Sujadi sebagai Ketua DPD Demokrat Kepri dan Ketua DPC Karimun Iwan Kusuma. Sekarang keduanya sudah diberhentikan,” sebutnya.

Sebelumnya, DPP Partai Demokrat mencopot jabatan Apri Sujadi sebagai Ketua DPD Partai Demokrat Provinsi Kepri.

Sekretaris DPD Partai Demokrat Provinsi Kepri, Husnizar Hood menyampaikan, pencopotan Apri Sujadi sebagai Ketua DPD Demokrat Provinsi Kepri ujarnya, karena Bupati Kabupaten Bintan itu mengikuti Kongres Luar Biasa (KLB) Partai Demokrat di The Hill Hotel and Resort Sibolangit, Deliserdang, Sumatera Utara (Sumut) pada Jumat (5/3/2021) kemarin.

Baca juga:  Soal Pengisian Plt Bupati Bintan, Pemprov Kepri Konsultasi ke Kemendagri

“Untuk sementara waktu Ketua DPD Demokrat Kepri dipimpin oleh Plt, yakni Wasekjen DPP Demokrat Renanda Bachtar,” sebutnya, Minggu (7/3/2021) kemarin.(kar)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini