Beranda Headline

Rahma Kukuhkan Forum Puspa, Tempat Mengatasi Masalah Anak dan Perempuan

0
Wali Kota Rahma saat mengukuhkan Forum PUSPA-f/istimewa-prokompim

TANJUNGPINANG (HAKA) – Wali Kota Tanjungpinang, Rahma mengukuhkan pengurus Forum Partisipasi Publik untuk Kesejahteraan Perempuan dan Anak (PUSPA) Kota Tanjungpinang, periode 2022-2024.

Pengukuhan pengurus Ketua PUSPA itu, dilakukan di Kantor Wali Kota Tanjungpinang, Senggarang, Kamis (13/10/2022).

“Selamat kepada Ketua Forum PUSPA terpilih. Ini amanah dan tanggung jawab besar yang harus diemban,” ujarnya.

Rahma mengatakan, forum ini sebagai wadah untuk mengatasi permasalahan perempuan dan anak. Sekaligus sebagai mitra pemerintah daerah, dalam mendukung program pemberdayaan perempuan dan perlindungan anak.

Oleh karena itu, ia berharap, dengan pengukuhan pengurus baru ini, maka predikat Kota Tanjungpinang sebagai Kota Layak Anak (KLA) kembali terwujud.

“Alhamdulillah. Saat ini kita sudah punya UPTD Perlindungan Perempuan dan Anak yang disebut dengan Rumah Aman. Itu wadah untuk pengaduan kasus dan penyelesaian masalah perempuan dan anak,” pungkasnya.(zul)

Baca juga:  Total Ada 23 Pejabat yang Daftar Mau Jadi Kepala Dinas di Pemko Tanjungpinang
example banner

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini