Beranda Headline

Rahma Bagi-bagi Bahan Pangan ke 1.185 Orang, Target Tiap Bulan 2.500 Paket

0
Wako Rahma saat menyerahkan bahan pangan secara simbolis kepada yang berhak menerima-f/zulfan-hariankepri.com

TANJUNGPINANG (HAKA) – Wali Kota Tanjungpinang, Rahma kembali menyerahkan bantuan bahan pangan kepada kaum duafa yang ada di Tanjungpinang, Selasa (27/12/2022).

Ada sekitar 1.185 penerima bahan pangan yang diserahkan oleh Wali Kota Tanjungpinang, Rahma dalam sehari tersebut.

Adapun para penerimanya dari beragam kalangan dan profesi, yaitu, penambang boat, tukang ojek, sopir lori, buruh becak, buruh pelabuhan, disabilitas, stunting, penyintas kanker, muallaf dan pemulung.

Penyerahan bahan pangan diawali di Kantor Lurah Tanjung Unggat, dengan total penerima 162 orang. 55 orang dari Tenaga Kerja Bongkar Muat (TKBM) Tanjung Unggat, 74 TKBM Sei Jang, dan 24 tukang ojek pangkalan Haji Ungar.

Setelah melakukan penyerahan di Lurah Tanjung Unggat, Rahma kembali menyerahkan bahan pangan secara simbolis di Depan Hotel Laut Jaya, Pelantar II.

Para penerima bahan pangan di Pelantar II tersebut, diantaranya tukang becak pelantar II sebanyak 29 orang, supir lori 21 orang, penambang robin Kampung Bugis 34 orang.

Lalu, tukang ojek pangkalan Kampung Bugis sebanyak 45 orang, tukang becak Pelabuhan Sribintan Pura (SbP) sebanyak 33 orang.

“Setelah ini kita berlanjut ke Kecamatan Tanjungpinang Timur untuk menyerahkan kepada pejuang kanker, kaum duafa dan kategori lainya,” kata Rahma di Pelantar II, usai menyerahkan bantuan bahan pangan.

Rahma mengatakan, bantuan bahan pangan yang diserahkan ini bersumber dari zakat profesi ASN Pemko Tanjungpinang yang selama ini dikelola oleh Baznas.

“Ini dilakukan suatu bentuk kepedulian pemerintah kepada masyarakat yang membutuhkan,” terangnya.

Ia menambahkan, setiap bulan pihaknya menargetkan memberikan bantuan sebanyak 2.500 penerima. Bantuan yang bersumber dari zakat profesi ASN pemko ini, sudah tahun ketiga dijalankan.

“Mudah-mudahan bahan pangan yang berisikan telur 30 biji, beras 5 kilogram, minyak goreng 1 liter dan gula pasir 2 kilogram bisa bermanfaat bagi penerima untuk kebutuhan sehari-hari,” tukasnya.(zul)

Baca juga:  Kejagung Periksa 10 Petinggi Perusahaan di Kasus Korupsi PT Asabri
example banner

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini