Beranda Headline

Pendaftaran ASN Ditutup: Lowongan 572 Ribu, yang Daftar 2,4 Juta Orang

0
Sekdaprov Kepri, Adi Prihantara saat melantik 30 PNS Pemprov Kepri, di Aula Wan Seri Beni, Pulau Dompak, Rabu (12/4/2023) lalu-f/zulfikar-hariankepri.com

JAKARTA (HAKA) – Badan Kepegawaian Negara (BKN), telah resmi menutup masa pendaftaran seleksi Calon Aparatur Sipil Negara (CASN), tahun 2023.

Pendaftaran CASN yang terdiri dari formasi CPNS dan PPPK ini, resmi ditutup pada Rabu (11/10/2023). Data BKN menunjukkan, jumlah pelamar yang mendaftar di portal SSCASN BKN mencapai 2.409.882 orang sampai pendaftaran berakhir.

Deputi Bidang Sistem Informasi Kepegawaian BKN Suharmen mengatakan, perpanjangan waktu pendaftaran dari 10-11 Oktober 2023, memberikan kesempatan kepada pelamar untuk tahapan submit dan resume.

“Selanjutnya pelamar tinggal menunggu hasil seleksi administrasi karena verifikasi dari masing-masing instansi sudah berjalan paralel sejak pendaftaran dibuka,” kata Suharmen dilansir dari detik.com, Senin (16/10/2023).

Ia menjelaskan, 2.409.882 pelamar itu terdiri dari formasi CPNS sebanyak 945.404 orang. Sementara untuk pelamar formasi PPPK mencapai 1.464.478 orang.

“Terdiri dari PPPK Guru 439.020 orang, Nakes 388.145, dan Tenaga Teknis sebanyak 637.313 orang,” sebutnya.

Merujuk pada penyesuaian jadwal seleksi CASN 2023, pengumuman hasil seleksi administrasi akan berlangsung mulai 15 Oktober 2023.

“Hasil administrasi juga akan diikuti dengan masa sanggah dan jawab sanggah yang akan berlangsung hingga 23 Oktober,” terangnya.

Mengutip laman resmi BKN, pemerintah membuka 572.496 formasi yang dibagi untuk CPNS dan PPPK, baik untuk instansi di pemerintahan pusat, maupun daerah. Adapun rincian formasinya, CPNS 28.903 orang dan PPPK 543.593 orang. (fik/dtk)

Baca juga:  Noor Lizah Evaluasi Kinerja LKKS Kepri

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini