Beranda Headline

Pemilu 2024, Pemilih di Kepri Didominasi Kaum Milenial

0
Kantor KPU Provinsi Kepri di Jalan RHF Batu 8, Kota Tanjungpinang. KPU mencatat jumlah pemilih di Kepri dalam DPT Pemilu 2024 didominasi kaum milenial-f/zulfikar-hariankepri.com

TANJUNGPINANG (HAKA) – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kepri telah menetapkan daftar pemilih tetap (DPT) Provinsi Kepri, pada Pemilu 2024 sebanyak 1.500.974 orang, pada pleno terbuka yang berlangsung pada, Selasa (27/6/2023) lalu.

Jumlah DPT yang ditetapkan dalam pleno itu terdiri dari 753.535 orang, pemilih laki-laki dan 747.439 orang pemilih perempuan.

Komisioner KPU Provinsi Kepri, Priyo Handoko menyampaikan, dari jumlah DPT Provinsi Kepri tersebut, pada Pemilu tahun 2024 pemilih di Provinsi Kepri didominasi dari kaum milenial atau gen Y.

“Gen Y ini pemilih yang lahir di tahun 1981 hingga tahun 1996, pada Pemilu 2024 ini jumlahnya sebanyak 571,918 orang atau 38,10 persen dari DPT Kepri,” katanya, di Kota Tanjungpinang, beberapa waktu lalu.

Selanjutnya, kata dia, generasi lain yang mendominasi pemilih Provinsi Kepri pada Pemilu 2024 yakni, generasi X yang tercatat sebanyak 437,312 orang atau 29,14 persen dari total DPT Provinsi Kepri.

“Kemudian, generasi Z sebanyak 349,312 atau 23,29 persen dari DPT, generasi baby boomer 130, 064 orang atau 8,76 persen, dan terakhir generasi pro baby boomer sebanyak 12,117 orang atau 0,18 persen dari DPT,” paparnya.

Priyo juga melanjutkan, pemilih yang telah ditetapkan dalam DPT tersebut tersebar di 5.914 TPS yang ada di 7 kabupaten/kota Provinsi Kepri.

“Yaitu tersebar di 419 desa/kelurahan, dan 80 kecamatan dari tujuh kabupaten/kota se-Kepri,” pungkasnya.(kar)

Baca juga:  Kasi Pidsus Kejari Pinang Dimutasi, Pengganti dari Sarolangun Jambi

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini