Beranda Daerah Bintan

Gerry Yasid, Putra Daerah Asli Tanjunguban Ingin Habiskan Masa Tugas di Kejati Kepri

0
Kajati Kepri Gerry Yasid, bersama Plt Bupati Bintan Roby Kuriniawan dan Kajari Bintan I Wayan Riana, di Tanjungubang, Bintan-f/istimewa-kominfo

BINTAN (HAKA) – Pemkab Bintan beserta Forkopimda menggelar kegiatan temu ramah dengan Kepala Kejaksaan Tinggi (Kajati) Kepri, Gerry Yasid, di Gedung Nasional Tanjunguban, Bintan Utara, pada Selasa (29/3/2022).

Dalam kesempatan itu, Gerry mengatakan, bahwa dirinya baru menjabat sebagai Kajati Kepri Rabu (2/3/2022). Lalu, dirinya mulai bertugas di Kantor Kejati Kepri, Senggarang, Kota Tanjungpinang pada Selasa (8/3/2022).

Setelah menyapa warga maupun undangan, Gerry mengatakan, bahwa dirinya merupakan putra daerah Kepri. Ia lahir dan tumbuh besar di Tanjunguban.

Kegiatan itu membuat dirinya sangat terharu, pasalnya Gerry, bisa menyapa tetangga rumah dan bahkan bertemu dengan sahabat-sabat lamanya.

Ia pun mengatakan, bahwa dirinya menginginkan mengakhiri tugas sebagai pegawai Kejaksaan di kampung halaman, yang dia idamkan selama ini.

“Setahun lagi, sebelum saya memasuki masa purna bhakti (pensiun). Saya ingin menghabiskan pengabdian saya di sini,” tutur Gerry.

Gerry pun siap memberikan konsep untuk kemajuan pembangunan di Kepri khususnya Kabupaten Bintan.

“Saya memberikan solusi dan gagasan yang terbaik untuk masyarakat Bintan, agar masyarakat sejahtera dan Bintan semakin maju kedepannya,” imbuhnya.

Plt Bupati Bintan, Roby Kurniawan mengatakan, dirinya juga turut bangga melihat Kajati Kepri Gerry, yang kini pulang kampung dan bertugas di Kepri.

Roby berharap, kehadiran Gerry sangat dibutuhkan untuk membawa perubahan terhadap kemajuan Kabupaten Bintan, dengan inovasi dan gagasannya kedepannya. Sebab,

“Selamat bertugas Pak. Beliau luar biasa, profesional dan memiliki gagasan yang sangat hebat untuk kemajuan bintan, khususnya bagi kedamaian di masyarakat,” tutupnya. (rul)

Baca juga:  Ansar: Tahun Ini Pemprov Alokasikan Rp 870 Juta untuk Bantuan Vihara

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini