Beranda Headline

Dikunjungi Pelatih Timnas, Wako Sebut Ini Momen Tepat untuk Maju

0
Wako Tanjungpinang Syahrul, menyalami Pelatih Timnas U 22, Indra Sjafri disaksikan Nurdin Basirun

TANJUNGPINANG (HAKA) – Pelatih Tim Nasional (Timnas) Indonesia U-22, Indra Sjafri menyambangi Kota Tanjungpinang, Rabu (3/4/2019) kemarin.

Kedatangan Indra kali ini, sebagai sebagai pembicara kegiatan sosialisasi pembinaan Coaching Clinic Gala Siswa Indonesia (GSI) se-Kota Tanjungpinang tahun 2019.

Indra juga memberikan motivasi kepada seluruh siswa (peserta gala siswa) di Lapangan Sulaiman Abdullah yang berlangsung pada tanggal 3-4 April 2019.

Indra menyampaikan, GSI merupakan kompetisi sepak bola yang dimulai dari tingkat kecamatan. Pada tahun kedua dilaksanakan, GSI telah banyak melahirkan bibit-bibit muda. Dari GSI juga akan dilakukan pembinaan dalam upaya memunculkan para pelatih bersertifikat dan berkualitas.

“Pemain yang bagus akan lahir dan tumbuh berkembang dengan adanya pelatih yang bagus pula,” ujarnya.

Indra juga tak lupa mengapresiasi atas usaha Gubernur Kepri dan Walikota Tanjungpinang yang telah konsen terhadap dunia olahraga khususnya sepakbola.

Sementara itu, Walikota Tanjungpinang, Syahrul, mengatakan, agenda gala siswa ini merupakan langkah positif dari Dinas Pendidikan, dalam upaya membina generasi muda ke depan.

Menurut Syahrul, kedatangan Pelatih Timnas U-22 Indra Sjafri ini sebagai momen yang tepat, sehingga para siswa mendapatkan motivasi yang lebih tinggi lagi, untuk memajukan sepakbola Tanjungpinang.

“Semoga kedatangan pelatih timnas Indonesia dapat menjadi motivasi tersendiri bagi insan olahraga di Tanjungpinang,” harapnya.(zul/kominfo)

Baca juga:  Kinerjanya Bagus se-Kepri, Rizky Cs Diganjar Penghargaan Oleh Edy Birton

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini