Beranda Ragam Gallery

Ramah Tamah Perpisahan, Pjs Gubernur Yakin Pilkada Kepri Berjalan Lancar

0

TANJUNGPINANG (HAKA) – Pjs Gubernur Kepri, Bahtiar Baharuddin menghadiri acara ramah tamah dengan pejabat dan pegawai di lingkungan Pemprov Kepri, sempena berakhirnya masa tugas sebagai Pjs di Aula wan Sri Beni Dompak, Tanjungpinang, Jumat (4/12/2020).

Tampak hadir para asisten dan Staf Ahli Gubernur Kepulauan Riau, kepala OPD, beberapa pejabat struktural dan administrator serta para insan pers, yang kerap meliput kegiatan Pjs Gubernur Kepri.

Bahtiar pada kesempatan ini menyampaikan beberapa pencapaiannya selama dirinya menjabat selama 71 hari.

Di antaranya terkait pelaksanaan pilkada, penanganan covid-19, pemulihan ekonomi serta kedaulatan pangan ditengah pandemic Covid-19.

Untuk pelaksanaan Pilkada Dirjen Polpum kemendagri ini merasa yakin bahwa pelaksanaannya di Kepulauan Riau akan berjalan lacar, damai dan adil dan berharap tingkat partisipasi masyarakat tinggi.

“Saya percaya diri sekali pilkada di Kepri akan berjalan sesuai dengan harapan,” ujarnya optimis. (red)

Baca juga:  Gubernur Ansar-Wagub Marlin Berbagi Tugas saat Peringatan HUT Ke-76 RI di Kepri
example banner

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini