Beranda Daerah Tanjungpinang

Kelurahan Batu 9 Gelar MTQ

0
Penampilan Salah satu Peserta MTQ di Kota Tanjungpinang Kepri Tahun Lalu

TANJUNGPINANG (HAKA) – Gelaran syiar agama melalui Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) di Kota Tanjungpinang, yang segera dilaksanakan mulai dari tingkat kelurahan, kecamatan hingga tingkat kota. MTQ, bukan hanya sekedar untuk mencari bakat qori dan qoriah yang berprestasi, tapi juga melahirkan generasi muda yang Qurani.

Hal tersebut disampaikan Wali kota Tanjungpinang H Lis Darmansyah SH, saat memberikan arahan pada acara pembukaan MTQ Kelurahan Batu 9, Jumat (17/2/2017) malam. MTQ di tingkat kelurahan itu, secara resmi dibuka oleh Camat Tanjungpinang Timur. Diikuti 112 peserta yang merupakan perwakilan kafilah dari seluruh RW yang ada di Kelurahan BT IX.

Dikatakan Lis, Alquran harus menjadi pedoman dalam kehidupan sehari-hari, untuk dapat menjaga diri kita dari tindakan yang tidak sesuai dengan ajaran agama.

“Generasi muda tidak hanya dapat melantunkan ayat suci dengan baik, tetapi bagaimana tingkah laku dari generasi muda ini dapat disesuaikan dengan apa yang telah di ajarkan oleh orang tua dan para pendidik. Sehingga ke depannya orang tua dianugrahi anak yang saleh dan salehah,” kata Lis.

Untuk itu, Lis ingin para orang tua tidak hanya menitipkan anak-anak ke TPA atau TPQ untuk belajar Alquran, akan tetapi terus mendorong anak-anak terus belajar agama. Bisa membaca Alquran dengan baik harus disertai dengan ilmu-ilmu keagamaan lainnya. (red/humas pemko)

Baca juga:  Syahrul Paparkan Rencana Pembangunan Depan Anggota Dewan
example bannerexample banner

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini