Beranda Headline

Kemensos Anggap Kepri Serius Soal BDT

0
Para peserta Bimtek BDT Provinsi Kepri

TANJUNGPINANG (HAKA) – Pusat Data dan Informasi (Pusdatin) Kementerian Sosial (Kemensos) Republik Indonesia, menyelenggarakan Bimbingan Teknis (Bimtek) Sistem Informasi Kesejahteraan Sosial New Generation (SIKS NG), pertengahan pekan lalu di Hotel Comforta.

Kegiatan ini digelar selama 2 hari, yang dihadiri sebanyak 20 orang petugas operator data dari kabupaten/kota dan Provinsi Kepri.

Sektretaris Dinsos Kepri, Endang Suhara menyampaikan, kegiatan yang diselenggarakan Kemensos RI ini, sebagai respon atas keinginan Kepri tentang pentingnya Basis Data Terpadu (BDT).

“BDT itu harus valid karena menyangkut data masyarakat miskin sebagai dasar menerima bantuan sosial,” sebutnya.

Lebih lanjut, Endang mengatakan, dengan adanya SIKS NG ini, maka petugas operator perlu memahami dalam mengoperasionalkan aplikasi data.

“Makanya kita panggil para operator di tiap kabupaten/kota 2 orang untuk dilatih oleh Pusdatin Kemensos RI,” imbuhnya.

Menurutnya, fungsi BDT merupakan pusat data terpadu yang terintegrasi, dalam penanganan kesejahteraan sosial dan masalah penerima Bantuan Sosial (Bansos).

“Sekarang kita sudah punya data kemiskinan se-Kepri by name by address. Dan data BDT ini jadi kebijakan program penanganan kemiskinan pusat dan daerah. Dan Kepri termasuk prioritas pertama bagi Kemensos untuk bimtek ini karena dianggap serius dalam program BDT,” pungkasnya. (zul)

Baca juga:  Data KPK, Soal Suap dan Penyelewengan Kekuasaan Pemprov Kepri Juara

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini