Beranda Ekonomi Digital

Pasokan Chip Terbatas, Huawei P10 Jadi Lemot

0
Huawei P10

JAKARTA-Sejumlah pengguna mengeluhkan performa Huawei P10 dan P10-nya yang lambat, tak sama seperti performa standar ponsel jagoan Huawei tersebut.

Performa yang lambat ini disebabkan kecepatan chip storage yang lambat, sekitar 250 MB/s, berbanding dengan 750 MB/s yang merupakan performa standar P10. Huawei pun angkat bicara soal performa P10 yang lambat ini.

Menurut Huawei Business Group CEO Richard Yu hal ini disebabkan karena adanya perbedaan chip memori eMMC dan UFS yang berbeda dalam P10 yang saat ini sudah dikapalkan. Hal ini, menurut Yu, bukan sengaja mereka lakukan untuk mencurangi konsumen dan meningkatkan keuntungan perusahaan.

Penggunaan chip memori flash yang berbeda itu terjadi karena pasokan chipnya sendiri yang sangat terbatas. Pernyataaan yang diposting Yu di situs Weibo tersebut ini dikeluarkan untuk menjawab kritikan kompetitornya yang menyebut Huawei sengaja melakukan hal itu untuk meningkatkan jumlah keuntungan.

“Kami tak akan pernah melakukan hal sangat tercela seperti itu untuk meningkatkan keuntungan,” ujar Yu, seperti yang dikutip detikINET dari Engadget, Senin (24/4/2017).

Permasalahan ini menambah panjang kritikan terhadap P10. Sebelumnya juga dilaporkan kalau sebagian P10 tak menggunakan lapisan oleophobic spesial pada layarnya yang bisa mengurangi bekas sidik jari pengguna yang menempel pada layar.

Beruntung bagi pengguna P10 tanpa lapisan tersebut yang tinggal di China, karena toko Huawei di China bisa menambahkan lapisan oleophobic itu bagi perangkat yang belum mendapatkannya.(detik.com)

Baca juga:  Nokia 8 Meluncur Akhir Juli, Harganya?

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini