Beranda Headline

Libur Nataru, Penumpang Pesawat di Bandara RHF Naik 250 Orang

0
Suasana penumpang di Bandara RHF Tanjungpinang, Kepulauan Riau-f/dian-hariankepri.com

TANJUNGPINANG (HAKA) – Head Of Commercial di Bandara Raja Haji Fisabilillah (RHF) Tanjungpinang, Rachmad Syukran Mengatakan, saat jelang Natal kemarin dan Tahun Baru 2024, ada lonjakan penumpang.

“Kalau hari ini normal lagi, seperti kegiatan operasional biasa,” kata Rachmad kepada hariankepri.com, Selasa (26/12/2023) sore.

Rachmad mengungkapkan, pada 21 Desember kemarin, adalah puncak peningkatan jumlah penumpang di bandara RHF, sekitar 966 orang. Naik sekitar 200-250 penumpang.

“Itu jumlah penumpang yang datang dan berangkat. Biasa normalnya 600 sampai 700 orang. Setelah tanggal 21 Desember, kondisi menjadi normal lagi,” ujarnya.

Ia menyampaikan, kebiasaan masyarakat untuk bepergian, sebelum libur panjang natal dan tahun baru, sehingga terjadi lonjakan penumpang.

“Tapi mungkin di tanggal 1 Januari kami perkirakan akan terjadi lonjakan lagi, karena itu selesainya libur panjang,” ucapnya.

Jadi untuk antisipasi membludaknya penumpang di Bandara RHF. Ia hanya sedikit merubah jalur antrean masuk ke dalam.

“Tapi hingga saat ini masih ter-cover dengan pola seperti biasa,” terangnya.

Ia mengatakan, tidak ada penambahan jumlah pesawat yang melayani rute Tanjungpinang. Masih tiga pesawat, yakni, Garuda, Batik Air dan Citilink untuk penerbangan Tanjungpinang Jakarta.

“Ada satu lagi pesawat maskapai Susi Air itu melayani penerbangan Tambelan sama Dabo Singkep dan seminggu cuma dua kali,” pungkasnya. (sap)

Baca juga:  Jelang Nataru, Ansar Jamin Stok Bahan Pokok di Kepri Cukup dan Harganya Stabil
example banner

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini