Beranda Ekonomi Bisnis

Butuh Dana Cepat, PT MGI Jadi Solusi Terbaik untuk di Kota Tanjungpinang

0
Owner PT Multi Gadai Indonesia (MGI) Ady Pawennari, bersama Staf Ahli Gubernur Kepri Sardison serta Perwakilan OJK Kepri Aprilianto sedang menggunting pita sebagai tanda beroperasinya Kantor PT GMI, di Batu 9, Kota Tanjungpinang-f/masrun-hariankepri.com

TANJUNGPINANG (HAKA) – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Perwakilan Kepri dan Pemprov Kepri meresmikan Kantor PT Multi Gadai Indonesia (MGI), di Jalan DI Panjaitan, Batu 9, Kota Tanjungpinang, Sabtu (23/9/2023).

Junior Bangking Superfund OJK Perwakilan Kepri, Aprilianto Minggus Simbolon menegaskan, PT MGI merupakan lembaga jasa keuangan, untuk memberikan multi solusi gadai, serta manfaat kepada masyarakat Kepri.

“Kami mengucapkan selamat atas beroperasinya PT GMI, yang sudah terdaftar dan diawasi oleh OJK ini. Meskipun proses mengurus izin usaha hampir setahun,” jelasnya.

Pihaknya berharap, agar PT MGI dapat merealisasikan rencana kerja perusahaan, untuk mendukung pertumbuhan ekonomi di daerah ini.

Aprilianto juga menyarankan, agar seluruh manajemen MGI mematuhi mekanisme OJK, sehingga sistem usaha dapat berjalan sesuai tujuan bersama.

“Bagi masyarakat yang membutuhkan finansial, maka pilihlah perusahaan gadai yang sudah memiliki izin dari Otoritas Jasa Keuangan Indonesia, seperti PT GMI ini,” pungkasnya.

Sementara itu, Direktur Utama (Dirut) PT MGI Roni Setiadi mengatakan, perusahaan itu mempunyai izin operasional layanan keuangan di 7 kabupaten/kota, yang ada di Kepri.

“Bagi masyarakat membutuhkan dana cepat, bisa segara mendatangi ke Kantor PT MGI, Batu 9, Tanjungpinang, atau bisa menghubungi nomor Whatsapp: 081212323255,” ucapnya.

Terhadap warga yang membutuhkan dana untuk pengembangan usaha, pembiayaan pendidikan, maupun biaya kesehatan, bisa melalui gadai emas, elektronik dan BPKB kendaraan bermotor.

“Ini sesuai semboyan PT MGI yakni, multi solusi dan multi manfaat bagi masyarakat yang membutuhkan layanan gadai dengan proses mudah dan cepat,” pungkasnya.

Roni menambahkan, berdirinya lembaga layanan keuangan masyarakat itu atas ide dan gagasan Ady Indra Pawennari selaku owner sekaligus komisaris utama perusahaan.

Tujuan utamanya adalah untuk membantu warga agar mendapatkan kesejahteraan. Untuk itu, pihaknya berencana akan membuka kantor cabang di Kota Batam, Bintan, Karimun, Anambas, Lingga, maupun Kabupaten Natuna ke depannya.

Baca juga:  Arif Pastikan Pelaksanaan Pencoblosan Berjalan Lancar

“Gagasan ini pertama kali dari Owner dan Komisaris PT MGI, Ady Pawennari, terima kasih banyak pak telah meluangkan tenaga, pikiran dan waktunya selama ini,” pungkasnya.

Sementara itu, Staf Ahli Pemerintahan dan Hukum Pemprov Kepri, Sardison mengatakan, pihaknya mengapresiasi seluruh Manajemen PT MGI, telah membuka usaha tersebut.

Ia menilai lembaga jasa keuangan itu akan memberikan dampak positif terhadap pembangunan ekonomi di Kepri.

“Kami harapkan agar dapat berkontribusi untuk membangun ekonomi Kota Tanjungpinang, khususnya para pedagang dan UMKM, supaya mendapatkan akses permodalan dalam pengembangan usaha,” pungkasnya. (rul)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini