Beranda Daerah Tanjungpinang

Cuaca Tak Bagus, Harga Ikan Juga Tak Bagus

0
Para pedagang ikan di Pasar KUD Tanjungpinang

TANJUNGPINANG (HAKA) – Akibat cuaca buruk yang belakangan melanda daerah Tanjungpinang dan Bintan, menyebabkan para nelayan susah menjaring ikan. Hal ini sangat berdampak terhadap harga ikan di pasar di Kota Tanjungpinang yang juga mengalami kenaikan.

Salah seorang pedagang ikan di pasar KUD, Edi menyampaikan, harga ikan yang dijualnya sudah mulai mengalami kenaikan sekitar empat hari terakhir.

“Cuaca kurang bagus sehingga nelayan tidak maksimal dengan hasil tangkapanya, jadi ikan banyak kosong sekarang, dan ini menyebabkan harga ikan mengalami kenaikan,” ujarnya kepada hariankepri.com.

Biasanya ketika cuaca bagus, nelayan bisa mendapatkan puluhan kilogram, namun karena cuaca nelayan hanya mendapatkan ikan sekitar 30 kilogram.

Kurangnya pasokan ikan dari nelayan menyebabkan banyak pedagang yang tidak membuka lapak penjualan.

Ia memprediksi, kondisi akan kembali stabil sekitar sepekan ke depan.

Adapun untuk harga ikan pada saat ini, Edi menjelaskan, harga ikan Tongkol sebelumnya Rp 28 ribu per kilo sekarang menjadi Rp 30 ribu per kilo, ikan Kembung yang sebelumnya Rp 20 ribu per kilo sekarang menjadi Rp 25 ribu per kilo, Ikan Selar awalnya Rp 25 ribu perkilo sekarang Rp 30 ribu per kilo.

Sedangkan Ikan Selikur sebelumnya Rp 25 ribu per kilo sekarang menjadi Rp 30 ribu per kilo, Ikan Tamban dari Rp 8 ribu per kilo menjadi Rp 14 ribu per kilo.

“Jadi, hampir semua jenis ikan mengalami kenaikan,” tutupnya (zul)

 

Baca juga:  Perekonomian Kepri Belum Pulih, BPS: Segera Jalankan APBD

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini