Beranda Daerah Bintan

Upacara Dipimpin Kapolres, 22 Polisi Bintan Naik Pangkat

0
Kapolres Bintan AKBP Riky Iswoyo saat prosesi kenaikan pangkat anggota polisi, di Lapangan Apel Mapolres Bintan-f/istimewa-humas polres bintan

BINTAN (HAKA) – Sebanyak 22 anggota kepolisian Polres Bintan mendapat kenaikan pangkat. Kapolres Bintan, AKBP Riky Iswoyo memimpin upacara kenaikan pangkat itu di Lapangan Apel Mapolres Bintan, Jumat (30/6/2023).

Adapun anggota yang mendapat kenaikan pangkat itu yakni, Kapolsek Gunung Kijang Sugiono dari Iptu menjadi AKP. Selanjutnya, dari Aipda ke Aiptu sebanyak 5 personel.

Kemudian, Brigadir ke Bripka sebanyak 5 orang, Briptu ke Brigadir sebanyak 9 personel, dan Bripda ke Briptu sebanyak 2 personel.

“Kenaikan pangkat adalah penghargaan yang diberikan organisasi Polri, atas prestasi dan kinerja yang telah jalankan selama ini,” ucap Riky saat upacara kegiatan itu.

Ia menerangkan, kenaikan pangkat bukan hanya merupakan perubahan status hirarki seperti gaji dan hak-hak yang diterima oleh Anggota Polri.

Namun, kenaikan pangkat merupakan cermin kompetensi yang harus diemban dan lebih meningkatkan profesionalisme, kinerja dan rasa tanggung jawab sesuai jenjang pangkat yang disandang.

“Saya ucapkan selamat atas kenaikan pangkat rekan-rekan sekalian, semoga dapat lebih meningkatkan semangat kerja,” tuturnya.

Riky juga berpesan kepada anggota lainnya, agar menjadi contoh yang baik bagi seluruh masyarakat. Tidak perlu menjadi anggota Polri yang terbaik, namun jadilah anggota yang selalu berbuat baik.

“Setiap anggota Polri harus mampu menjadi contoh yang baik bagi seluruh masyarakat,” imbuhnya.

Upacara kenaikan pangkat 22 personel itu dihadiri oleh Wakapolres Bintan M Tahang, serta para Pejabat Utama, para Kapolsek, Ketua Bhayangkari Cabang Bintan beserta pengurus Bhayangkari. (rul)

Baca juga:  Kata Sekwan APBD Tahun Depan Turun Karena yang Satu Ini

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini