Beranda Headline

TMMD di Natuna Belum Dimulai, Warga Sudah Membantu Buka Jalan Penghubung

0
Adi, seorang warga yang sedang memotong rumput untuk membuka jalan sebelum TMMD dimulai-f/istimewa

NATUNA (HAKA) – Seorang Warga Batu Hitam, Adi (48) terlihat sibuk dengan mesin pemotong rumput di lokasi Pra TMMD Reguler Ke 110 Kodim 0318/Natuna.

Adi mengatakan, apa yang dilakukannya sebagai upaya membantu TNI, dalam pembangunan pembukaan jalan penghubung dua Desa di Dua Kecamatan yang menjadi sasaran fisik Program TNI TA 2021.

“Lokasi ini bakal dibuka jalan penghubung dari Dusun Sebayar Desa Sungai Ulu Kecamatan Bunguran Timur  menuju Desa Slemam Kecamatan Bunguran Timur Laut,” kata Adi.

Sementara itu Dandim 0318/ Natuna Letkol Asep Ridwan menuturkan, bahwa Program TNI melalui TMMD, sebagai upaya menyejahterakan warga di wilayah Teritorial Kodim.

“TNI ingin membantu meningkatkan perekonomian warga, dengan membuka jalan penghubung sepanjang kilometer dengan lebar 9 meter,” ungkapnya.

Dandim berharap, nantinya jalan tersebut dapat membantu mempermudah akses tranportasi warga baik dari desa Slemam menuju Desa Sungai Ulu, tidak hanya itu.

“Jalan itu juga dapat mempermudah warga yang mempunyai, sawah di sekitar lokasi TMMD,” tegas Dandim.

Dandim memohon dukungan dan doa kepada semua, baik pemda setempat, Korem 033/WP serta seluruh masyarakat agar pelaksanaan kegiatan TMMD dapat berjalan lancar dan aman.

“Kami mohon dukungan semua pihak agar Natuna lebih maju sejahtera,” tukasnya. (dan)

Baca juga:  Dishub Pinang Warning Kendaraan yang Bandel Tak Uji Kir: Data akan Dihapus

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini