Beranda Daerah Bintan

Tingkatkan Pelayanan Publik, Pemkab Bintan Umumkan 7 Tenaga Ahli IT

0
Iya lagi dicari. Yg naik awal feb itu pun berita akhir januari semua

BINTAN (HAKA) – Pemkab Bintan melalui Dinas Komunikasi dan Informatika, menetapkan 7 orang sebagai tenaga ahli programmer informasi teknologi (IT) tahun 2020, di lingkup Diskominfo dalam meningkatkan pelayanan publik kedepannya.

Pengumuman 7 tenaga ahli IT itu, sesuai surat keputusan (SK) Kepala Diskominfo Kabupaten Bintan, Aupa Samake, nomor: 047/DISKOMINFO/015, tertanggal 28 Januari 2020.

Berikut nama yang lolos dari tes seleksi untuk tenaga ahli programmer yakni, Bondan Chorisma, Hendra Riadi, Indri Junanda, Dadan Mahardhika Siagian, dan Uminasha Puteri.

Sedangkan tenaga ahli mobile programmer, Robby Kurniawan dan ahli video grafis, Triyan Wirabintan Terok.

“Dengan kontrak kerja terhitung mulai tanggal 3 Februari 2020 hingga 31 Desember 2020,” jelas Aupa.

Diberitakan sebelumnya, 7 orang dari 13 peserta yang mengikuti Tes Kompetensi Bidang (TKB), di Aula Kantor BKPSDM Bintan, Bandar Sri Bintan, pada Juli 2019 lalu.

“Dari 37 pendaftar, yang lulus administrasi ada 13 orang untuk ikut tahapan TKB,” terang Aupa saat kegiatan berlangsung.

Aupa menerangkan, peserta yang lolos dari tes tahapan TBK tenaga ahli programmer itu, diharapkan mendorong kinerja IT lingkup Dinas Kominfo, dalam peningkatan pelayanan publik ke depannya.

“Tentunya hal ini mampu mendorong kinerja Diskominfo, khususnya terkait sinergitas program-program informasi tekhnologi (IT) seluruh organisasi perangkat daerah (OPD) di lingkup Pemkan Bintan,” ujarnya.

Kabid E-Goverment Diskominfo Bintan, Zamir Ambiya menambahkan, untuk hasil TKB tenaga ahli programmer akan diumumkan pada Selasa (9/7/2019), selanjutnya, proses wawancara bagi peserta yang dinyatakan lulus akan dilaksanakan, Kamis (11/7/2019) depan.

“Sistemnya nanti, dilakukan kontrak kerja setiap tahunnya. Untuk tahun ini, dimulai tanggal 1 Agustus hingga 31 Desember 2019,” tutupnya.(rul/kominfo)

Baca juga:  Dalam Sepekan 12 Pasien Covid-19 dari Bintan Sembuh, Tersisa 6 Orang

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini