Beranda Daerah Bintan

Tiga Kepala Dinas Bersaing Jadi Sekda Pemkab Bintan

0
Pj Sekdakab Bintan, Ronny Kartika-f/masrun-hariankepri.com

BINTAN (HAKA) – Ketua Panitia Seleksi (Pansel) terbuka Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama (JPTP) Pemkab Bintan, Adi Prihantara, mengumumkan nama-nama pejabat, yang ikut open bidding untuk mengisi posisi Sekdakab dan Kadis Perkim Bintan tahun 2022.

“Surat pengumuman itu bernomor: 06/Pansel-JPT/XI/2022. Di pengumuman itu, ada 3 orang yang lulus tahap seleksi admnistrasi untuk Sekdakab Bintan,” ucap Pj Sekdakab Bintan, Ronny Kartika, Rabu (16/11/2022).

Menurut Ronny, ada 3 pejabat yang ikut melamar posisi Sekdakab, termasuk dirinya. Yang dua lagi adalah Kadis Perikanan, M Fachrimsyah dan dr Gama AF Isnaeni yang saat ini menjabat sebagai Kadis Kesehatan Bintan.

“Kami akan ikut tahap selanjutnya, pada Kamis dan Jumat (17-18/11/2022), Bintan Pearl Beach Resort, Pantari Trikora, Desa Teluk Bakau,” jelasanya.

Ronny menerangkan, dirinya bersama dua rekannya di lingkup Pemkab Bintan itu akan mengikuti penilaian kompetensi manajerial dan sosial kultural, melalui tes asesmen (assessment test)

“Jika ada salah seorang yang tidak hadir tes asesmen ini dinyatakan gugur oleh Pansel,” tuturnya.

Ronny menambahkan, sedangkan pelamar open bidding untuk posisi Kadis Perkim Bintan ada tiga orang juga. Mereka adalah Mohammad Irzan, Dr Rusli, dan Nurwianto.

“Tiga pegawai ini berasal dari Pemkab Bintan. Dan mereka dinyatakan lulus tahap administrasi, selanjutnya ikut tes asesmen di tempat yang sama,” pungkasnya. (rul)

Baca juga:  Gaya Emak-emak Tanjungpinang saat Menunggu Jokowi Datang

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini