Beranda Daerah Bintan

Terpilih Jadi Ketua LAM Bintan, Musaffa Fokus Pembinaan Karakter Anak Muda

0
Ketua LAM Bintan, Musaffa Abbas-f/istimewa-koleksi pribadi

BINTAN (HAKA) – Datok Musaffa Abbas terpilih menjadi Ketua Lembaga Adat Melayu (LAM) Bintan periode 2020-2025. melalui rapat pleno Musda LAM Bintan, di Kijang, Selasa (28/7/2020).

Musaffa mengatakan, setelah didaulat menjadi Ketua LAM Bintan, ia akan segera menyusun pengurus baru untuk dilantik.

“Rencana pelantikan di Agustus 2020,” ucap Musaffa kepada hariankepri.com, Rabu (29/7/2020).

Mengenai program kerja ke depan. Musaffa akan fokus pada pengembangan karakter generasi muda di Bintan.

“Akan kami mulai dari peserta didik yang ada di Bintan, untuk mengikuti pelatihan maupun seminar kebudayaan,” sebutnya.

Selain itu, kata Musaffa, akan ada program jelajah sekolah. Yakni, memberikan ajaran leluhur tentang akhlak, maupun budi pekerti yang harus dipertahankan dan dijalankan oleh siswa di kehidupan sehari-hari.

“Kebudayaan yang merupakan pesan leluhur terdahulu, yang harus dipertahankan anak cucu kita. Seperti cara belajar, tata krama, cara bergaul dan lain sebagainya,” sebutnya.

Sebab, kata Musaffa, secara umum generasi muda saat ini tengah mengikuti gaya hidup orang-orang asing, di tengah perkembangan informasi teknologi.

“Namun tidak juga mengabaikan perkembangan zaman, karena modernisasi sangat penting. Tapi kita tidak bisa meninggalkan peradaban dan kultur budaya nenek moyang kita,” imbuhnya. (rul)

Baca juga:  Kadisdik Klaim, Seragam Sekolah Gratis untuk Sekolah Swasta Sudah Dibagikan

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini