Beranda Headline

Senin Depan, Ansar Lantik Wan Sis-Rodhial Jadi Bupati dan Wabup Natuna

0
Gubernur Kepri, Ansar Ahmad akan melantik Bupati dan Wabup Kabupaten Natuna terpilih di Gedung Daerah, Kota Tanjungpinang, Senin, (24/5/2021)-f/istimewa-humprohub kepri

TANJUNGPINANG (HAKA) – Gubernur Kepri, Ansar Ahmad dijadwalkan akan melantik pasangan Bupati dan Wakil Bupati (Wabup) Kabupaten Natuna terpilih Wan Siswandi – Rodhial Huda, di Gedung Daerah, Kota Tanjungpinang, Senin (24/5/2021) pekan depan.

Sekretaris Daerah Provinsi (Sekdaprov) Kepri, TS Arif Fadillah, menyampaikan, pelantikan itu sesuai dengan Surat Menteri Dalam Negeri Nomor 131.21/3203/OTDA tertanggal 18 Mei 2021.

“Pelantikannya dijadwalkan pukul 9 dengan protokol kesehatan yang ketat,” katanya, Kamis (20/5/2021).

Sebagaimana diketahui, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Natuna menetapkan, Wan Siswandi-Rodhial Huda sebagai Bupati dan Wabup Natuna terpilih dalam rapat pleno terbuka penetapan rekapitulasi hasil penghitungan suara Bupati dan Wakil Bupati Natuna Pemilihan Tahun 2020, pada Rabu (16/12/2020) lalu.

Pasangan nomor urut 2 di Pilkada Serentak Kabupaten Natuna itu, meraih suara sebanyak 52.8 persen dari total 170 TPS yang ada di Kabupaten Natuna. Mengguli pasangan nomor urut 1 Mustamin Bakri-Deri Purnamasari yang meraih suara sebanyak 47.2 persen.

Dengan akan dilantiknya, Bupati dan Wabup Natuna terpilih itu, maka, seluruh pemenang Pilkada Serentak 2020 di Provinsi Kepri kini telah resmi dilantik.(kar/dan)

Baca juga:  Data Tak Diserahkan Pemko Batam, Niat Gubernur Ansar Bantu RT RW Terhalang

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini