Beranda Headline

Menginap Semalam, Perputaran Ekonomi di Penyengat Capai Puluhan Juta Rupiah

0
Foto bersama para Kepala OPD bersama Wali Kota Rahma di Balai Adat Penyengat-f/istimewa-humas pemko

TANJUNGPINANG (HAKA) – Kegiatan menginap di Pulau Penyengat, yang dihelat oleh Wali Kota Tanjungpinang, Rahma pada Sabtu (10/4/2021) malam lalu, membuat perputaran ekonomi di pulau bersejarah itu terlaksana dengan baik.

“Hadirnya kami di Pulau Penyengat ini, setidaknya Rp 65 juta perputaran uang di Pulau Penyengat,” ungkap Rahma.

Menurutnya, nominal tersebut berdasarkan hasil kesepakatan per OPD menyumbang Rp 1,5 juta untuk biaya sewa homestay, biaya transportasi dan akomodasi, makan minum.

Termasuk juga biaya mengikuti pelatihan tanjak sekaligus untuk souvenir yang dapat dibawa pulang, hingga berbelanja buah tangan di Pulau Penyengat.

“Kami harap perekonomian dapat terus meningkat jika hal serupa kita laksanakan kembali di Pulau Bersejarah ini,” katanya.

Memang, kata Rahma kehadiran dirinya bersama jajaran pemko Tanjungpinang itu untuk meramaikan dan menyukseskan program mempromosikan wisata Pulau Penyengat yang kental dengan budaya melayu, dengan turut serta mempromosikan fasilitas homestay, juga kuliner makanan khas daerah.

Hal tersebut tampak kekompakan seluruh keluarga besar Pemko Tanjungpinang yang berbaur bersama masyarakat Pulau Penyengat.

Selanjutnya pada hari kedua, Minggu (11/4/2021), kegiatan dimulai dengan kegiatan salat subuh berjamaah di Masjid Sultan Riau Penyengat.

“Selain berwisata, keberadaan kami untuk mempromosikan wisata pulau penyengat juga meningkatkan perekonomian bagi pelaku UMKM disini. Kita akan geliatkan kembali pariwisata religi di Pulau Penyengat ini,” sebutnya.

Ia mengatakan, Pemko akan buat agenda tahunan seperti ini, dengan tujuan untuk mendorong wisatawan untuk berkunjung ke Pulau Penyengat, dan menikmati fasilitas homestay yang tersedia.(zul/humas)

Baca juga:  Ikuti Perkembangan Zaman, Rahma: Guru Harus Lebih Kreatif

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini