Beranda Headline

Keluar Masuk Pulau di Karimun, Iman: Program Kami Sediakan Puskesmas Apung

0
Iman Sutiawan saat berada di Pulai Durai-f/istimewa-tim SInergi

KARIMUN (HAKA) – Calon Wakil Gubernur Kepri, Iman Sutiawan terus berkeliling di pulau-pulau yang ada di Provinsi Kepri.

Setelah Moro dan pulau lainnya, Iman yang berpasangan dengan Soerya Respationo ini kembali menyapa warga Pulau Durai, Kabupaten Karimun, Kamis (29/10/2020).

Tujuan Cawagub nomor urut 1 itu tak lain tak bukan, untuk menjemput aspirasi masyarakat. Keluar masuk kampung dengan transportasi seadanya, membuat Iman lebih mengetahui langsung salah satu permasalahan di kepulauan.

Kehadiran paslon berjargon SInergi ini disambut oleh masyarakat dengan penuh suka cita, mulai dari tokoh masyarakat, ibu-ibu bahkan pemuda setempat.

“Kami harap bang Iman dapat meningkatkan marwah kami warga pulau. Karena kami tahu bagaimana hati bang Iman dan harapannya agar tak lupa dengan kami,” ungkap salah seorang tokoh.

Pada kesempatan itu, Iman memastikan kewajiban pemerintah adalah memberikan kesejahteraan yang merata terhadap seluruh masyarakat.

Ia mendorong kaum ibu-ibu untuk mengembangkan usaha-usaha rumahan hasil tangkapan laut.

Menurutnya, salah satu program prioritas SInergi adalah, pengembangan ekonomi masyarakat pesisir dengan bantuan modernisasi peralatan, sehingga dapat meningkatkan penghasilan.

Selain itu, ia menambahkan Soerya-Iman akan menyediakan Puskesmas apung, yang menjangkau pulau-pulau sehingga dapat mengatasi permasalahan kesehatan.(zul)

Baca juga:  Soerya, Iman dan Suryani Nyoblos di Batam, Isdianto di Karimun

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini