Beranda Headline

Kasus Aktif di Tanjungpinang Tinggal 8 Orang, Rumah Sakit Kosong Pasien Covid

0
Kepala Dinas Kesehatan Kota Tanjungpinang, Elfiani Sandri-f/istimewa

TANJUNGPINANG (HAKA) – Situasi dan kondisi Covid-19 di Kota Tanjungpinang sudah makin membaik. Hal ini disampaikan oleh Kepala Dinas Kesehatan Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana Kota Tanjungpinang, Elfiani Sandri.

Hal itu dikatakan, karena saat ini angka kasus aktif di Tanjungpinang hanya tinggal 8 orang. Terlebih lagi, rumah sakit yang ada di Tanjungpinang sudah tidak ada yang merawat pasien Covid-19.

“Iya, sudah tiga hari ini tidak ada pasien yang di rawat di 3 rumah sakit, seperti RSUD, RSAL dan RSUD RAT,” katanya, Jumat (22/10/2021).

Sedangkan 8 kasus aktif itu, 4 pasien diantaranya isolasi mandiri, dan 4 orang di Villa Lohas.

Kendati demikian, Elfiani meminta dan mengimbau kepada seluruh masyarakat agar tetap mematuhi protokol kesehatan seketat-ketatnya.

“Jangan lengah, tetap patuhi protokol kesehatan. Karena kasus aktif masih ada 8 pasien,” tukasnya.(zul)

Baca juga:  Bulan Mei Baru 10 Hari, yang Meninggal Karena Covid Sudah 14 Orang

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini