Beranda Headline

Jelang 2024, BMKG: Ombak di Perairan Bintan dan Batam Bisa Sampai 2 Meter

0
Warga Kota Tanjungpinang melintas digenangan air usai hujan mengguyur di kawasan Tanjung Unggat, Kota Tanjungpinang-f/zulfikar-hariankepri.com

TANJUNGPINANG (HAKA) – Badan Metereologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Tanjungpinang memprediksi, jelang pergantian tahun 2024, seluruh wilayah Pulau Bintan akan diguyur hujan dengan intensitas ringan hingga deras.

“Hujan intensitas ringan hingga deras ini terjadi di siang hingga sore hari,” ujar Prakirawan BMKG Stasiun Tanjungpinang, Arifah Dwi, kepada hariankepri.com, Selasa (26/12/2023).

Lebih lanjut ia menyampaikan, pada 29 hingga 31 Desember 2023, intensitas hujan di Pulau Bintan diperkirakan mulai sedikit mereda, dengan intensitas ringan.

“Hujan yang terjadi berupa lokal dengan intensitas ringan di beberapa wilayah (Pulau Bintan),” jelasnya.

Sementara itu, untuk ketinggian gelombang, pada 27 hingga 28 Desember 2023 untuk perairan Pulau Bintan dan Batam, berkisar 0,5 meter – 2 meter.

“Sedangkan untuk di wilayah Natuna dan Anambas tinggi gelombang diperkirakan dapat mencapai 4 – 6 meter,” sebutnya.

Arifah dalam kesempatan itu mengimbau kepada masyarakat untuk selalu waspada terhadap kondisi cuaca saat ini. Seperti tidak berteduh di bawah pohon besar ketika hujan turun.

“Serta selalu memperhatikan drainase agar tidak terjadi banjir dan bagi masyarakat yang ingin bepergian lewat jalur laut, selalu taati peringatan dini tentang tinggi gelombang di perairan,” imbaunya.(dim)

Baca juga:  Penyebaran Corona Sudah Transmisi Lokal, Isdianto Butuh Kesadaran Warga

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini