Beranda Headline

Ini Dia, 6 Rekomendasi Tempat Jalan-jalan Paling Enak di Bandung

0
Aladdin carpet, salah satu wahana di Dago Dream Park-f/istimewa-net

BANDUNG (HAKA) – Bosan dengan rutinitas sehari-hari?. Supaya hidup jadi lebih semangat ada baiknya anda mencoba mengambil jeda untuk pergi berlibur di sela-sela waktu. Tidak perlu jauh-jauh, Kota Bandung yang menjadi ibu kota Provinsi Jawa Barat bisa menjadi pilihan yang tepat.

Hanya dengan membeli tiket KA Jakarta-Bandung di Traveloka, dan memulai perjalanan sekitar tiga jam saja, anda sudah mendapatkan jeda untuk diisi dengan jalan-jalan.

Tak perlu bingung mau pergi kemana, karena artikel ini akan memberi beberapa rekomendasi tempat healing yang seru di Bandung.

1) Dago Dream Park
Berlokasi di tempat yang agak tinggi, ada banyak keseruan menanti di sini. Berbagai wahana seperti Tarzan Cross, Sky Gliding, Paintball, Panahan, Monster Trail, Wall Climbing, Kuda Kencana, Monster ATV, Row A Boat, Rumah Hantu, Kampung Dayang Sumbi, dan masih banyak lagi.

Tidak hanya bermain dan menguji nyalai, Dago Dream Park juga merupakan surga bagi anda yang suka selfie. Ada banyak spot selfie super menarik dan unik seperti Sky Tree, Cloudy Castle, Aladdin Carpet, Sapu Sihir, Up House, Tinkerbell Wings, dan spot-spot lain.

Di sini kamu diwajibkan untuk membeli tiket masuk, dan membayar kembali untuk wahana-wahana lain yang ingin dicoba termasuk selfie. Oh iya, lokasi wisata ini terbuka sehingga ada baiknya anda membawa payung menghindari hujan atau panas.

2) Saung Angklung Udjo
Anda pasti tahu kalua angklung adalah alat music yang berasal dari Jawa Barat. Tetapi, pernahkah anda mencoba memainkannya sendiri?. Saung Angklung Udjo adalah tujuan wisata edukasi yang cocok bagi anda si pembelajar. Tempatnya teduh dan sangat nyaman.

Di sini, anda wajib membayar tiket masuk. Setelah itu, anda berkesempatan untuk menyaksikan penampilan kesenian dari para artis dan aktor yang sudah terlatih. Selain menonton, anda juga akan dipinjami angklung dan belajar cara memainkannya Bersama-sama.

Baca juga:  Habis Dilantik, Tunjangan Pun Cair

Penampilan drama dan juga lagu-lagu yang ada di Saung Angklung Udjo ini sangat seru. Jika anda merasa haus atau lapar, anda tak perlu khawatir karena ada kafe yang menjual berbagai minuman, makanan, dan juga aksesori untuk oleh-oleh.

3) Trans Studio Bandung
Butuh teriak-teriak untuk melepaskan stress? Ini adalah saat yang tepat untuk datang ke Trans Studio Bandung, indoor playpark yang wahananya beraneka ragam dan menguji nyali. Anda bisa membeli tiket masuk atraksi wisata ini di tempat ataupun melalui Traveloka.

Siapkan keberanian anda untuk naik racing coaster dan dilanjutkan dengan wahana dunia lain. Giant Swing, Jelajah, Lost City. Satu yang tak boleh dilewatkan adalah penampilan sulap Cadabra yang sangat keren, memukau, tak terlupakan.

Pada sore hari, akan ada The Magical Parade of Zoo Crew yang merupakan parade lampion super megah dan fantastis. Jangan lupa untuk mengambil foto dan larut dalam suasana yang menyenangkan.

4) Kebun Strawberry Ciwidey
Melipir sedikit dari kota, Ciwidey yang merupakan dataran tinggi memiliki hawa sejuk dan udara segar amat pas untuk momen healing. Ada banyak penginapan yang menawarkan aktivitas seperti arung Jeram atau foto selfie. Coba deh cari hotel menarik dan pas untuk santai di Ciwidey melalui Traveloka.

Dataran tinggi merupakan tempat paling cocok untuk strawberry tumbuh. Di sepanjang jalan Ciwidey, anda bisa menemukan kebun strawberry dengan sangat mudah. Kebun-kebun ini menyediakan layanan petik sendiri. Jadi, anda perlu membayar tiket masuk sebesar sepuluh ribu rupiah.

Setelahnya, anda akan diberi topi dan keranjang untuk menampung strawberry hasil petik. Nantinya, strawberry tersebut akan ditimbang, dibayar, dan diperbolehkan untuk dibawa pulang sebagai oleh-oleh.

Baca juga:  Kepala BPPRD Akui Ada 2 Oknum Pegawai yang Gelapkan Pajak BPHTB

5) Phantasia Barbie Gallery
Siapa tidak kenal dengan barbie? Boneka cantik yang merupakan mainan jaman anak-anak. Untuk bisa menikmati barbie yang dipamerkan, anda harus memesan santapan Balcony Café minimal sebesar 20 ribu rupiah terlebih dahulu.

Ada sekitar 350 buah boneka barbie yang dipamerkan. Semua terawat dengan baik dan dalam kondisi apik. Selain sekedar melihat-lihat, anda juga bisa berfoto dengan menggunakan kostum ala barbie. Tertarik untuk mencoba?

6) Bandung Science Center
Menambah ilmu baru sambil berlibur, kenapa tidak? Bandung Science Center bisa menjadi destinasi wisata yang tepat. Di sini, ada berbagai pertunjukan edukasi interaktif baik indoor maupun outdoor. Berbagai macam alat peraga yang canggih dipamerkan. Buka sejak pagi hingga jam 5 sore, harga tiket wisata ini juga cukup terjangkau.

Nah, itu dia 6 destinasi wisata di Bandung yang tidak hanya cocok untuk healing namun juga menambah ilmu pengetahuan dan memperkaya pengalaman. Pesan segala kebutuhan akomodasi wisata anda sekarang juga melalui Traveloka. Mulai dari tiket pesawat, tiket kereta, hotel, juga tiket atraksi wisata. Traveloka, teman terbaik untuk berlibur!. (kar)

example bannerexample bannerexample banner

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini