Beranda Daerah Batam

Humas Uniba: Ijazah yang Ditahan Karena Belum Lunas Bayar Uang Kuliah

0
Suasana di Kampus Universitas Batam-f/istimewa

BATAM (HAKA) – Humas Yayasan Griya Husada/Universitas Batam, Agus Siswanto Siagian mengklarifikasi, soal pemberitaan Universitas Batam (Uniba) yang menahan ijasah sarjana pada saat wisuda.

“Beredar di sejumlah media, bahwa pihak Uniba tidak menyerahkan Ijazah sarjana yang semestinya wajib diterima para wisudawan pada saat wisuda sarjana,” kata Agus.

Atas informasi tersebut, ia menjelaskan bahwa, apa yang terjadi dan diberitakan tersebut, tidaklah benar. Memang ada sejumlah ijazah sarjana yang belum diambil oleh wisudawan/wisudawati, karena mereka belum menyelesaikan kewajiban pembayaran uang kuliah (SPP, red).

“Ijazah yang belum diambil karena belum menyelesaikan kewajiban,” jelasnya.

Memang kata Agus, Uniba sangat memahami situasi dan kondisi mengingat masa pandemi yang cukup panjang. Oleh karena itu, pihak Uniba memberikan toleransi.

“Berupa dispensasi waktu atau keringanan untuk mencicil uang kuliah, agar mereka tetap bisa mengikuti perkuliahan,” jelasnya.

Intinya sambung Agus, pihak Uniba selalu mengedepankan sistem informasi akademik. Demikian juga mengenai pembayaran uang kuliah, dilakukan secara virtual account, yang bekerjasama dengan salah satu bank konvensional yang sudah ditentukan.(zul/rilis)

Baca juga:  Inspektorat Pemprov Ikut Melapor ke Polda Soal Plat Baja yang Hilang

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini