Beranda Headline

Dicopot Sebagai Ketua DPRD, Andes Ikhlas Menerima Keputusan PAN

0
Andes Putra bersama Daeng Amhar melakukan salam komando usai Rapat paripurna-f/istimewa

NATUNA (HAKA) – Kematangan berpolitik Andes Putra, politisi muda PAN terlihat saat dia menyampaikan pernyataannya, usai mengikuti Rapat Paripurna penggantian dirinya dari jabatan Ketua DPRD Kabupaten Natuna, Senin (21/9/2020) malam.

Kepada wartawan, Andes mengucapkan terima kasih atas kepercayaan yang diberikan oleh partai selama setahun, sebagai Ketua DPRD dari Fraksi PAN.

“Saya menghormati apapun keputusan partai. Itulah yang terbaik. Saya mohon maaf apabila ada kekurangan, semua ada hikmahnya,” ujar putra asli Serasan ini.

Andes mengatakan, meskipun dirinya tidak lagi menjadi Ketua DPRD, ia akan tetap melaksanakan tugas dan amanah dari dapil dan masyarakat Natuna sebaik-baiknya.

“Saya ikhlas menerima keputusan partai ini, dan tidak akan mengecewakan konstituen saya. Itu sudah keputusan partai, apapun bentuk kesalahan, saya mohon maaf,” tambahnya.

Meskipun selama ini dirinya merasa tidak pernah melakukan kesalahan dan mendapatkan surat teguran dari partainya. Namun dirinya tetap meminta maaf apabila ada kesalahan.

“Kalau kita sendiri merasa selama ini bekerja sesuai mekanisme partai, namun partai yang menilai saya tetap terima,” ucapnya.

Andes menjelaskan, tahap selanjutnya menunggu Surat Keputusan Gubernur dan pelantikan definitif penggantinya.(dan)

Baca juga:  Sebelum Demo Omnibus Law di DPRD Kepri, Mahasiswa Beri Bunga Mawar ke Polisi

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini