Beranda Headline

Bersama Rahma, Bank Riau Kepri Sosialiasi Kemudahan Bayar Pajak Melalui Qris

0
Wali Kota Rahma bersama jajaran Bank Riau Kepri dan warga Mahkota Alam Raya saat sosialisasi kemudahan bayar pajak melalui BRK Qris-f/zulfan-hariankepri.com

TANJUNGPINANG (HAKA) – Mempermudah masyarakat membayar Pajak Bumi dan Bangunan Perdesaan dan Perkotaan (PBB-P2), Bank Riau Kepri menjalankan mobil oto banking, Minggu (26/9/2021), di Perumahan Mahkota Alam Raya (MAR), Batu 9, Tanjungpinang.

Acara ini juga dihadiri Wali Kota Tanjungpinang, Rahma. Di hadapan Wali Kota, Bank Riau Kepri menyosialisasikan, bahwa selain melalui mobil oto banking, warga Tanjungpinang juga bisa membayar melalui Bank Riau Kepri (BRK) Qris.

Pimpinan Bank Riau Kepri Cabang Tanjungpinang, Wan Abdurahman mengatakan, bahwa saat ini seluruh warga yang ingin membayar pajak tidak perlu lagi mendatangi Kantor BPPRD.

“Cukup dari rumah, warga sudah bisa bayar pajak, baik PBB maupun seluruh pajak lainnya yang ada di BPPRD,” ungkapnya.

Salah satunya kata dia, warga bisa menggunakan alamat website http//qris.bankriaukepri.co.id.

“Caranya, masuk pada alamat tersebut, lalu pilih PBB atau pajak daerah lainnya, lalu ketik Nomor Objek Pajak, selanjutnya klik generate, lalu scan barcode melalui mobile banking. Nah tak sampai 5 menit. Pajak yang akan dibayar sudah terealisasi,” ungkapnya.

Dengan demikian ia mengharapkan, agar seluruh warga wajib pajak bisa memanfaatkan BRK Qris tersebut.

“Segera manfaatkan. Kalau dulu bayar semua pajak harus datang ke kantor BPPRD, nah sekarang cukup dari rumah saja menggunakan handphone android,” ujarnya.

Menurutnya, hal ini dilakukan agar mempermudah masyarakat membayar pajak.

“Selain BRK Qris, kami juga menjalankan mobil oto bangking. Mobil ini lengkap dengan ATM, dan nantinya akan berkeliling ke beberapa wilayah, agar bisa melayani masyarakat untuk membayar pajak dan keperluan lainnya,” tukasnya.

Sementara itu, Wali Kota Rahma mengharapkan, masyarakat Tanjungpinang bisa memanfaatkan fasilitas BRK Qris yang sudah disediakan Bank Riau Kepri Tanjungpinang ini.

Baca juga:  Kata Istri Bupati, Warga Bintan Jangan Takut

“Saya harap warga bisa membayar dan bisa tepat waktu dan taat pajak. Apalagi sekarang ini ada program penghapusan denda PBB-P2. Jadi patuhilah membayar pajak,” ungkapnya.

Ia juga berharap kepada BRK Tanjungpinang, bisa menjalankan mobil oto banking ini di sejumlah-sejumlah wilayah Tanjungpinang.

Untuk memotivasi, agar masyarakat taat pajak, Rahma menyarankan agar BRK Tanjungpinang, bisa menyediakan undian-undian berhadiah bagi warga yang taat pajak terutama PBB-P2 ini.

“Misalkan, dalam satu bulan itu bagi yang sudah bayar bisa diundi dan disediakan hadiah semenarik mungkin. Seperti kipas angin, mesin cuci dan lainnya agar banyak warga yang patuh pajak dan termotivasi,” tukasnya.(zul)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini