Beranda Headline

Ansar Resmikan Pasar Cendrawasih, Alternatif untuk Warga Tanjungpinang Timur

0
Gubernur Kepri, Ansar Ahmad berbincang dengan pedagang usai meresmikan Pasar Konvensional Cendrawasih, Jalan Cendrawasih, Kota Tanjungpinang, Senin (22/11/2021)-f/zulfikar-hariankepri.com

TANJUNGPINANG (HAKA) – Gubernur Kepri, Ansar Ahmad, meresmikan Pasar Konvensional Cendrawasih di Jalan Cendrawasih, Kelurahan Batu IX, Kota Tanjungpinang, Senin (22/11/2021) kemarin.

Ansar mengutarakan, kehadiran Pasar Konvensional Cendrawasih, dapat menjadi alternatif bagi warga Kecamatan Tanjungpinang Timur, Kota Tanjungpinang untuk berbelanja kebutuhan pokok sehari-hari.

“Selama ini kita bayangkanlah dari seputaran Km 9 sampai Km 14 pasar umum itu hanya ada di Bintan Center. Begitu menumpuknya pasar itu setiap pagi. Maka ini untuk memecah kesibukan dan aktivitas di Pasar Bintan Center,” katanya.

Menurutnya, pasar yang dibangun dan dikelola oleh CV Salam Gurindam ini sangat berpotensi untuk berkembang. Karena, lokasinya yang berada di lingkungan perumahan, dinilai menjadi daya dukung untuk pengembangan pasar tersebut.

“Daya dukung pasar ini yang berada di lingkungan perumahan, saya kira pasar ini bisa hidup,” tuturnya.

Namun, ia berpesan kepada pengelola pasar dan juga para pedagang, untuk benar-benar memperhatikan kebersihan pasar tersebut.

Jangan sampai, sampah dari sisa aktivitas pasar itu mengganggu penduduk yang tinggal dipemukiman yang lokasinya tak jauh dari pasar tersebut.

“Pasar ini menjual sayur, daging, ayam. Maka kebersihannya harus benar-benar dijaga. Jangan sampai limbah pasar ini mengakibatkan masyarakat di lingkungan ini protes atas keberadaan pasar ini,” pesannya.(kar)

Baca juga:  Disdik Klaim PPDB Lancar, Menurut DPRD Kepri Masih Kurang Efektif

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini