Beranda Headline

Akan Ada Rekor MURI pada Mubes X, Pemuda Pancasila Natuna Kirim Pengurus

0
Ketua MPC PP Natuna beserta rombongan di Bandara Hang Nadim Batam perjalanan menuju Jakarta-f/istimewa-amran

NATUNA (HAKA) – MPC Pemuda Pancasila Kabupaten Natuna, ikut serta dalam Mubes X PP di Jakarta. Hal ini disampaikan oleh Ketua MPC Fadillah.

“Walaupun Natuna jauh dari ibu kota Jakarta, tidak menyurutkan niat kami untuk ikut serta dalam pelaksanaan  Mubes X,” ujar Fadillah kepada hariankepri.com, Kamis (24/10/2109).

Fadillah juga menyampaikan selain dihadiri oleh Ketua dan Sekretaris MPC, Mubes tersebut juga akan dihadiri oleh Ketua DPRD Kabupaten Natuna, Andes Putra yang merupakan keluarga besar Pemuda Pancasila.

“Yang akan hadir dalam kegiatan Munas nanti selain saya ada Sekretaris MPC, Dardani, Bendahara MPC, Zulheppy, Ketua Bidang Sarana/Prasarana dan Informasi Teknologi, Amran, Ketua Bidang Pemberdayaan dan Pengembangan Daerah, Fisabilillah, Sekretaris Bidang Media Masa dan Humas, Dani Ramdani, dan Anggota, Ishak,” ujar Fadillah.

Berdasarkan informasi yang dilansir dari tempo.co, pelaksanaan Mubes X akan menorehkan dua rekor Museum Rekor Indonesia (MURI), yaitu Ikrar Sumpah Pemuda oleh Anggota Ormas Terbanyak, serta Ikrar Anti Narkoba oleh Anggota Ormas Terbanyak.

Selain pemecahan dua rekor dari Museum Rekor Dunia Indonesia (MURI), Presiden Joko Widodo akan membuka penyelenggaraan Mubes X Pemuda Pancasila, sekaligus perayaan HUT ke-60 Pemuda Pancasila di Hotel Sultan Jakarta, pada Sabtu (26/10/2019).

Wakil Presiden KH Ma’ruf Amin akan menutup acara pada Senin (28/10/2019).(dan)

Baca juga:  Anggota DPRD Bintan Kesal, Dana Rehab Musala Dipotong Dinas Perkim

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini