Beranda Headline

Parpol Ramai-ramai Daftar di Hari Terakhir, KPU: Kami Siap Layani

0
Ketua KPU Provinsi Kepri Sriwati

TANJUNGPINANG (HAKA) – Tiga hari jelang penutupan pendaftaran bakal calon legislatif (bacaleg) DPRD Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) di Pemilu 2019, pada Selasa (17/7/2018). Belum ada satu partai politik (parpol) peserta Pemilu yang mendaftarkan bacalegnya ke Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Kepri.

Beberapa petinggi parpol di Provinsi Kepri saat dihubungi mayoritas menyampaikan, baru akan memasukkan pendaftaran pada hari terakhir masa pendaftaran.

“Insya Allah, Selasa,” ujar Ketua DPW Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Provinsi Kepri Abdul Basit Has saat dihubungi, Sabtu (14/7/2018).

Sementara itu Partai Demokrat Provinsi Kepri yang sedianya akan mendaftar pada Sabtu (14/7/2018), batal dilakukan.

Sekretaris DPD Partai Demokrat Provinsi Kepri Husnizar Hood saat dihubungi, tidak menyebutkan alasan yang membuat partainya merubah jadwal pendaftaran bacaleg ke KPU Provinsi Kepri.

“Oh maaf, ditunda tanggal 17,” sebutnya.

Ketua DPW Partai NasDem Provinsi Kepri Nurdin Basirun yang ditemui juga menyebut, partainya belum memutuskan kapan akan memasukkan pendaftaran bacaleg ke KPU Provinsi Kepri.

Sebab, kata dia DPW Partai NasDem Provinsi Kepri masih menunggu nama-nama yang diusulkan oleh DPP Partai NasDem untuk didaftarkan ke KPU Provinsi Kepri.

“Tunggu namanya keluar, barulah kita mendaftar,” sebutnya.

Ketua KPU Provinsi Kepri Sriwati mengaku tidak mempersoalkan jika seluruh parpol peserta Pemilu baru akan memasukkan berkas pendaftaran di hari terakhir masa pendaftaran.

“Ya, kami siap melayani sampai jam 12 malam sesuai ketentuan,” sebutnya.

Ia menyebut dalam pendaftaran ini sifatnya hanya sebatas memasukkan berkas pendaftaran saja. Baru kemudian seluruh berkas itu akan diverifikasi.

Apabila dari hasil verifikasi itu ada kesalahan atau kekurangan, KPU Provinsi Kepri akan memberikan kesempatan kepada parpol untuk melengkapi atau memperbaiki berkas tersebut.

Baca juga:  Disperdagin Mulai Sosialisasi Kartu Kendali Elpiji Tiga Kilogram

“Masih diberi kesempatan untuk memperbaiki dari tanggal 22 sampai 31 Juli 2018,” paparnya.(kar)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini