Beranda Headline

Tuntaskan Kawasan Gurindam 12, Ansar Lobi Anggaran Rp 50 Miliar ke Pusat

0
Kabid Cipta Karya Dinas PUPRP Kepri, Sayed Wahidin menunjukkan maket penataan Kawasan Gurindam 12, Kota Tanjungpinang-f/zulfikar-hariankepri.com

TANJUNGPINANG (HAKA) – Gubernur Kepri, Ansar Ahmad menyampaikan, di tahun ini Pemprov Kepri menuntaskan pekerjaan penataan Kawasan Gurindam 12, Kota Tanjungpinang.

“Agar kawasan itu menjadi destinasi wisata unggulan di Kota Tanjungpinang.
Tahun ini penataan kawasan Gurindam 12 menjadi fokus, termasuk penataan areal yang akan ditempati oleh pedagang,” katanya, kepada hariankepri.com, kemarin.

Ansar melanjutkan, di tahun anggaran 2024 ini, penataan yang akan dilakukan yakni menyelesaikan pembangunan jalan di kawasan tersebut. Pemprov Kepri juga akan mengupayakan pendanaan dari APBN.

“Sekarang (anggarannya) sedang kita upayakan betul melalui dana Inpres,” jelasnya.

Orang nomor satu di Provinsi Kepri itu menuturkan, nantinya kawasan tersebut akan menjadi pusatnya wisata kuliner serta sentra kreatif di Kota Tanjungpinang.

“Karena nanti di kawasan ini, selain Gedung Dekranasda, juga akan ada beberapa tempat makanan branded dan makanan khas Melayu, yang akan berdiri. Kita sudah sediakan itu, ada empat tempat,” paparnya.

Terpisah, Kepala Bidang Cipta Karya, Dinas Pekerjaan Umum Penataan Ruang dan Pertanahan (PUPRP) Kepri, Sayed Wahidin menyampaikan, anggaran yang diusulkan ke Pemerintah Pusat untuk menyelesaikan jalan di kawasan Gurindam 12 sebesar Rp 50 miliar.

“Permohonan anggaran itu kita usulkan melalui program IJD (Inpres Jalan Daerah, red) ke Kementerian PUPR,” katanya.

Sayed mengutarakan, usulan anggaran tersebut, untuk penyelesaian jalan mulai dari depan Koarmada 1 Tanjungpinang ke area Tugu Sirih.

“Perkembangan terakhir, permohonan yang telah kita ajukan mendapatkan respon. Apabila tidak ada halangan. pekerjaannya akan dilakukan tahun ini,” pungkasnya.(adv)

Baca juga:  Meriahkan HUT RI, PLN Tanjungpinang Beri Diskon Tambah Daya

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini