Beranda Headline

Tahun Depan Ibadah Haji akan Dibuka, yang Tertunda Berangkat Jadi Prioritas

0
Suasana jemaah yang sedang melakukan ibadah haji-f/istimewa-net

TANJUNGPINANG (HAKA) – Kepala Kantor (Kakan) Kemenag Kota Tanjungpinang, Ahmad Husein menyampaikan, bahwa pelaksanaan ibadah haji akan dilakukan pada tahun 2022 mendatang.

“Itu berdasarkan arahan dari pusat, yang pelaksanaan ibadah haji digelar tahun depan,” katanya, Senin (20/12/2021) saat dihubungi.

Ia menyebutkan, untuk Kota Tanjungpinang sendiri mendapatkan kuota sekitar 200 jemaah calon haji, pemberangkatan tahun 2022.

“Untuk yang berangkat diprioritaskan jemaah yang tertunda keberangkatannya di tahun-tahun sebelumnya,” tegasnya.

Kendati demikian, kata dia, pihaknya dari Kemenag Tanjungpinang belum melakukan tahapan-tahapan, untuk para jemaah calon haji yang ada di Tanjungpinang.

“Karena saat ini masih pandemi. Mungkin nanti kita padatkan jadwal tahapannya,” terangnya.

Begitu juga untuk tanggal keberangkatan, kata Ahmad Husein, pihaknya masih menunggu instruksi dari pemerintah pusat. Termasuk untuk melakukan pelunasan biaya naik haji.

“Biaya ibadah haji ini belum dipastikan berapa dari pusat, setiap tahun berubah. Saat ini jemaah calon haji hanya baru membayar sekitar Rp 25 juta untuk tahap pertama,” terangnya.

Ia mengharapkan agar pelaksanaan ibadah haji ini tidak terjadi penundaan lagi, sebab 2 tahun belakangan ini sudah dilakukan penundaan akibat pandemi Covid-19.(zul)

Baca juga:  Positif Covid-19, yang Pernah Kontak Erat dengan Wako Syahrul Diminta Melapor

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini