Beranda Headline

Sudah 68 Persen, Capaian Imunisasi BIAN di Tanjungpinang Tertingi Ketiga se-Kepri

0
Kepala Dinas Kesehatan Kota Tanjungpinang, Elfiani Sandri-f/zulfan-hariankepri.com

TANJUNGPINANG (HAKA) – Kepala Dinas Kesehatan Kota Tanjungpinang, Elfiani Sandri mengatakan, saat ini capaian imunisasi campak rubela, pada Bulan Imunisasi Anak Nasional (BIAN) di Kota Tanjungpinang tertinggi ketiga se-Provinsi Kepri.

Ia mengatakan, capaian imunisasi campak rubela pada BIAN di Kota Tanjungpinang mencapai 68 persen. “Kita berada di bawah Lingga yang 77 persen dan Bintan capai 74 persen,” sebut Elfiani, Selasa (12/7/2022) kemarin.

Ia merincikan, untuk angka capaian imunisasi tertinggi di Tanjungpinang yakni di Puskesmas Kampung Bugis sekitar 71 persen.

Kemudian, Puskesmas Tanjungpinang sekitar 54 persen, Puskesmas Melayu Kota Piring sekitar 58 persen, Puskesmas Mekar Baru mencapai 56 persen, Puskesmas Batu 10 mencapai 54 persen, Puskesmas Tanjung Unggat mencapai 53 persen dan Puskesmas Sei Jang mencapai 67 persen.

Elfiani menambahkan, imunisasi ini menyasar balita, pelajar Sekolah Dasar dan Sekolah Menengah Pertama. Untuk pelajar SD dan SMP, petugas kesehatan langsung menyasar ke sekolah masing-masing, sedangkan balita menyasar ke posyandu.

Wali Kota Rahma saat bersalaman dengan Menkes RI Budi Gunadi Sadikin

Kendati demikian, capaian imunusasi campak rubella pada saat BIAN ini belum mencapai target yang diharapkan. Hal itu dikarenakan beberapa faktor.

Di antaranya pada pelaksanaan imunisasi, tidak bisa diberikan kepada siswa kelas 6 dan kelas 9, karena libur setelah ujian kelulusan.

“Setelah dilakukan penjadwalan ulang hanya sedikit yang hadir. Kemudian pelaksanaan imunisasi juga bertepatan dengan ujian sekolah,” terangnya.

Baca juga:  Sekdako: Realisasi APBDP Tunggu Hasil Evaluasi, Termasuk Pembayaran TPP

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini