Beranda Daerah Lingga

Soal Alat Berat Sawah, Pak Kades Tak Tau Menau

0
Bupati Lingga saat bersama tim di area persawahan di Lingga

LINGGA (HAKA)-Pemerintah bekerjasama dengan TNI-AD untuk membuka lahan persawahan di Kecamatan Singkep Selatan, tepatnya di Desa Resang. Belakangan terjadi penarikan alat berat dari lokasi pekerjaan, khususnya alat yang digunakan untuk membuka lahan persawahan

Kepala Desa Resang Hanafi juga mengetahui mengenai penarikan alat berat yang dilakukan pihak ketiga ini. Namun apa alasannya ia belum mengetahui secara pasti, yang jelas program cetak sawah ini bukan berarti berhenti.

“Yang buka lahan memang pihak ketiga, informasinya ada yang belum selesai atau tuntas kontrak kerjanya dengan Opsus TNI AD,” terangnya.

Terlepas dari hal tersebut, Hanafi menyampaikan, pemerintah menargetkan membuka lahan persawahan di Desa Resang seluas 254 hektare. Yang sudah dibuka lahannya ada sekitar 5 hektare, yang belum ditanami sekitar 3 hektare.

“Dua hektare sudah ditanami,” imbuhnya.

Soal aktifitas pembukaan lahan yang terhenti juga telah disampaikan ke dinas terkait. “Yang lebih tahu mereka, kami juga sudah melaporkannya,” tutupnya. (ana)

Baca juga:  Kunker Ke Lingga, Bahtiar Pimpin Rakor Pelaksanaan Pilkada

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini