Beranda Daerah Bintan

Senin, Roby Kurniawan Dilantik Jadi Bupati Bintan Definitif

0
Plt Bupati Bintan Roby Kurniawan-f/istimewa-diskominfo bintan

BINTAN (HAKA) – Pemprov Kepri telah mengagendakan, pelantikan Roby Kurniawan dari Plt Bupati Bintan, menjadi Bupati Bintan definitif sisa masa jabatan 2021-2024.

“Pelantikan Bapak Roby Kurniawan sebagai Bupati Bintan direncanakan hari Senin (3/10/2022) pekan depan,” ucap Pj Sekdakab Bintan, Ronni Kartika, Jumat (30/9/2022) sore.

Menurut Ronni, dirinya bersama Bagian Pemerintah Pemprov Kepri telah melakukan rapat, dengan agenda pembahasan persiapan pelantikan Roby Kurniawan di Pemprov Kepri.

“Iya, bahas pelantikan Pak Roby,” tuturnya dengan singkat.

Sementara itu, Gubernur Kepri, Ansar Ahmad mengatakan, setelah Roby Kurniawan resmi menjadi Bupati Bintan definitif, maka, diharapkan roda pemerintahan di Pemkab Bintan akan menjadi semakin lebih baik.

“Karena kalau sudah definitifkan dia (Roby,red) akan menjadi lebih mudah dan kewenangannya lebih penuh kalau mau mutasi-mutasi sudah bisa langsung,” ujarnya.

Sebelumnya, Pemprov Kepri secara resmi telah mengajukan permohonan Roby Kurniawan untuk diangkat dan dilantik sebagai Bupati Bintan definitif, melalui aplikasi Kemendagri, Agustus 2022 lalu.

“Berkas permohonannya sudah kita sampaikan ke Kementerian,” ucap Kabiro Pemerintahan Pemprov Kepri, Zulhendri, kepada hariankepri.com.

Menurutnya, berkas yang di-input tersebut di antaranya, evaluasi dari berita acara dan risalah hasil rapat paripurna yang digelar oleh DPRD Kabupaten Bintan.

“Tinggal menunggu dari Kemendagri. Kalau sesuai prosedur itu waktunya selama 14 hari. Bila itu selesai selanjutnya tinggal dilantik sebagai bupati definitif,” pungkasnya. (rul/kar)

Baca juga:  Posko Berakhir, Ada 130 Aduan Lonjakan Tagihan Listrik yang Diterima BPSK

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini