Beranda Headline

Ratusan Pelajar Tanjungpinang Divaksin, Wako Rahma: Terima Kasih Pak Danrem

0
Wali Kota Rahma berbincang dengan Danrem 033/WP Brigjen Jimmy Ramos Manalu saat meninjau pelaksanaan vaksinasi anak-f/istimewa-humas

TANJUNGPINANG (HAKA) – Wali Kota Tanjungpinang, Rahma bersama Komandan Korem 033/WP, Brigjen TNI Jimmy Ramos Manalu, meninjau pelaksanaan serbuan vaksinasi Gurindam 12 yang dihelat oleh Korem 033/WP, Sabtu (21/8/2021), di SMPN 1 Tanjungpinang.

Pelaksanaan vaksinasi ini, diperuntukkan bagi ratusan pelajar yang berusia dari 12 tahun hingga 17 tahun.

Pada kesempatan itu, Rahma mengucapkan terimakasih kepada Komandan Korem 033/WP yang telah menyelenggarakan vaksinasi ini.

Ia mengatakan, kolaborasi TNI-Polri bersama pemerintah daerah, untuk vaksinasi bagi anak usia sekolah terus digencarkan. Hal ini, juga untuk mendukung pelaksanaan uji coba pembelajaran tatap muka di sekolah.

“Kami sangat mengapresiasi ke Pak Dandrem beserta ibu dan jajaran, yang berpartisipasi dan menyukseskan pelaksanaan vaksinasi anak di Kota Tanjungpinang,” ucapnya.

Rahma mengungkapkan, pencapaian vaksinasi di Kota Tanjungpinang untuk usia 12 hingga 17 tahun, sebanyak 12.506 anak atau 52 persen dari total anak yang masuk kategori vaksinasi.

“Itu artinya masih setengah lagi anak-anak yang sesuai kategori yang belum diberikan vaksin,” ujarnya.

Sehingga dengan terlaksananya vaksinasi ini, diharapkan dapat terus mempercepat capaian vaksin bagi anak-anak di Kota Tanjungpinang.

“Minimal bisa mencapai target 70 persen,” imbuhnya.

Pada kegiatan itu, turut dihadiri Ketua DPRD Kota Tanjungpinang, Dandim 0315/Bintan, Kajari dan sejumlah kepala OPD yang ada di Pemko Tanjungpinang.(zul/humas)

Baca juga:  Perumahan yang Serahkan PSU ke Pemko Semakin Bertambah, Total Sudah 13

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini