Beranda Headline

Rahma Bagi Insentif dan THR ke Petugas Kebersihan, Per Orang Dapat Rp 1,2 Juta

0
Wako Rahma saat menyerahkan insentif dan THR secara simbolis-f/istimewa-prokompim

TANJUNGPINANG (HAKA) – Wali Kota Tanjungpinang, Rahma menyerahkan insentif Adipura, sebesar Rp 400 ribu per orang kepada 365 petugas kebersihan se-Tanjungpinang, Senin (17/4/2023) di Aula SMP Negeri 4 Tanjungpinang.

Bukan hanya insentif, orang nomor satu di Pemko Tanjungpinang itu, juga memberikan Tunjangan Hari Raya (THR) ke para petugas kebersihan, sebesar Rp 800 ribu per orang.

“Artinya satu orang menerima Rp 1,2 juta per orang,” ucap Rahma.

Ia mengatakan, pemberian insentif dan THR ini sebagai bentuk apresiasi dan terima kasih atas kerja keras dan kontribusi tenaga kebersihan untuk Kota Tanjungpinang.

“Sehingga Kota Tanjungpinang bisa mendapatkan piala Adipura yang ke-17 kalinya,” imbuhnya.

Rahma berharap, dengan disalurkannya insentif dan THR ini, semoga bisa bermanfaat dan menjadi berkah untuk petugas kebersihan yang menerima.

“Mudah-mudahan menambah semangat dan dapat membantu kebutuhan untuk merayakan Idul Fitri bersama keluarga,” tuturnya.

Rahma mengatakan, Tanjungpinang bisa mendapat piala Adipura tidak terlepas dari kerja keras seluruh pihak, stakeholder, masyarakat, terutama petugas kebersihan Kota Tanjungpinang.

Untuk mempertahankan piala adipura ini, Rahma juga membutuhkan dukungan masyarakat, dengan gerakan masif menjaga kebersihan lingkungan mulai dari rumah sendiri.(zul)

Baca juga:  Dua Proyek Fisik Pemko Tanjungpinang Bernilai Rp 9 Miliar Tak Selesai
example bannerexample bannerexample banner

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini