Beranda Headline

Punya Besan dan Menantu Asal Aceh, Soerya Diberi Kehormatan Letakkan Batu Pertama

0
Calon Gubernur Kepri, Soerya Respationo saat melakukan peletakan batu pertama pembanguan balai adat Aceh di Tanjungpinang-f/zulfan-hariankepri.com

TANJUNGPINANG (HAKA) – Calon Gubernur Kepri, Soerya Respationo melakukan peletakan batu pertama pembangunan gedung balai adat warga Aceh yang terletak di Melayu Kota Piring, Batu 7, Minggu (11/10/2020).

Pada saat acara, hadir puluhan dan pengurus Persatuan Masyarakat Aceh (Permasa) Tanjungpinang-Bintan, dan Kepri.

Dalam sambutannya, perwakilan pengurus Permasa Provinsi Kepri, Tengku Munawar mengucapkan terima kasih, atas kehadiran Soerya Respationo, di tempat pembangunan tersebut.

Ia mengungkapkan, bahwa mereka sudah lama ingin membangun balai adat ini. Dengan kedatangan Soerya ini, harapannya pembangunan balai adat ini cepat terealisasi.

Dalam kesempatan tersebut, Soerya Respationo menyampaikan, bahwa dirinya adalah bagian dari masyarakat Aceh.

“Kenapa saya bilang gitu. Karena besan saya dan menantu saya warga Aceh. Saat ini saya juga menjabat sebagai Dewan Pertimbangan di Organisasi Permasa Kepri. Sehingga kehadiran saya di tempat ini bagian dari keluarga Aceh,” ucapnya.

Ia pun mengajak semuanya, ikut bersama bergotong royong, dalam pembangunan balai adat ini.

“Supaya pembangunan ini tidak hanya sampai di peletakan batu pertama, tapi sampai ke batu terakhir,” ucap Soerya yang diaminkan oleh warga Aceh yang hadir.(zul)

Baca juga:  Deklarasi Pilkada Sehat dan Damai, Hanya SInergi yang Kompak Hadir Berpasangan

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini