Beranda Daerah Bintan

PKS Bertandang ke NasDem Bintan, Disuguhi Menu Mie Hongkong dan Kue Lempar

0
Ketua DPD NasDem Bintan Khazalik dan Ketua DPD PKS Bintan Atrinedi, bersama masing-masing pengurus dan anggota legislatif dari kedua partai-f/istimewa-nasdem

BINTAN (HAKA) – Pengurus DPD PKS Bintan dan Pengurus DPD NasDem Bintan, melakukan pertemuan pada Selasa (1/6/2021).

Silaturahmi kedua pengurus partai itu, digelar di kediaman Ketua DPD NasDem Bintan, Khazalik.

Kunjungan Ketua DPD PKS Bintan Atrinedi bersama sekretaris dan bendahara itu, dapat hidangan jamuan malam spesial dari Khazalik dan pengurus. Yakni menu, Mie Hongkong, kue Bingke dan kue Lempar.

Atrinedi mengatakan, dirinya besama sekretaris dan bendahara baru dilantik pada Desember 2020 silam. Pertemuan ini, sambung Atrinedi, salah satu upaya untuk mengembangkan visi misi partai.

Selain itu, ia pun membahas berbagai agenda kebangsaan untuk diperjuangkan di daerah Kabupaten Bintan. Sehingga, dapat direalisasikan untuk kepentingan rakyat Bintan dikemudian hari.

Atrinedi menambahkan, untuk membangun Kabupaten Bintan ini dari berbagai aspek. Maka, perlu kebersamaan dan gotong royong dari seluruh elemen masyarakat.

“Dengan kebersamaan itu, maka arah pembangunan Bintan akan lebih baik ke depannya,” pungkasnya.

Sementara itu, Khazalik menyambut baik kunjungan Atrinedi bersama pengurus dan Anggota Legislatif PKS yang ada di Kabupaten Bintan.

“Semoga pertemuan ini, akan menjadi langkah menuju kebersamaan untuk membangun Kabupaten Bintan dan Provinsi Kepulauan Riau. Khususnya dalam memperjuangkan kepentingan masyarakat dan partai,” tuturnya.

Selain itu, ia mengapresiasi metodologi sosialisasi PKS terhadap publik, melalui media sosial maupun masa.

“Kami perlu belajar dengan PKS dari beberapa hal, seperti bagaimana PKS mengelola publikasi dan media termasuk media sosial. Saya salut dan bangga akan hal itu,” imbuhnya.

Hadir dalam pertemuan ini masing-masing Sekretaris dan Bendahara Partai, Anggota DPRD Kabupaten Bintan dari kedua partai dan sejumlah pengurus lainnya. (rul)

Baca juga:  PPKM Level 4 di Tanjungpinang dan Batam Diperpanjang, Ansar: Kita Ikut Aturan Pusat

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini