Beranda Headline

Pesan Rahma ke Nakes di HKN ke-58: Ciptakan Pelayanan yang Prima

0
Wali Kota Rahma saat menyampaikan sambutan di acara HKN ke-58-f/istimewa-prokompim

TANJUNGPINANG (HAKA) – Dinkes Kota Tanjungpinang menggelar senam dan fun games bersama Tenaga Kesehatan (Nakes), mahasiswa dan organisasi kesehatan di Lapangan Pamedan, Jalan Ahmad Yani, Sabtu (12/11/2022).

Senam bersama dalam rangka peringati Hari Kesehatan Nasional (KHN) ke-58 tersebut, turut dihadiri oleh Wali Kota Tanjungpinang, Rahma.

Rahma mengharapkan, di HKN ke-58 ini, menjadi momentum Kota Tanjungpinang bisa kembali pulih dalam sisi kesehatan, dan terlepas dari Covid-19.

“Kita harus bangkit dan pulih kembali. Jika kita semua sehat, maka akan terwujud kesejahteraan bersama,” harapnya.

Apa lagi kata dia, tenaga kesehatan tentunya sudah belajar dari pandemi Covid-19 yang sempat membuat bangsa ini mengalami keterpurukan dalam sektor kesehatan.

“Oleh karena itu, pada HKN ke-58 ini saatnya untuk melakukan reformasi dalam menciptakan pelayanan kesehatan yang lebih prima, cepat, luas dan menyeluruh,” ujarnya.

Kendati demikian, ia juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh tenaga kesehatan yang telah bekerja keras, untuk penangangan Covid-19.

“Selama ini nakes banyak menghabiskan tenaga, pikiran dan bahkan ada yang berkorban nyawa untuk sebuah pekerjaan kemanusiaan, semoga menjadi amal kebaikan,” tukasnya.

Di tempat yang sama, Kepala Dinas Kesehatan Kota Tanjungpinang, Elfiani Sandri menyampaikan, pada HKN kali ini, pihaknya melakukan berbagai kegiatan yang dilaksanakan sejak 7 November 2022 lalu.

Di antaranya, lomba tari kreasi dengan tema Cuci Tangan Pakai Sabun (CTPS), pemilihan duta GenRe, lomba tiktok dan lain sebagainya.

“Hari ini juga diberikan penghargaan kepada tenaga kesehatan, dokter dan perawat teladan sebagai wujud motivasi untuk pelayanan kesehatan kepada masyarakat,” tukasnya.(zul)

Baca juga:  Jembatan Batam-Bintan Batal Dibangun Tahun Ini

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini