Beranda Headline

Pertangungjawaban ABPD 2019, Rahma: Pendapatan Daerah Terealisasi 97 Persen

0
Plt Wako Tanjungpinang, Rahma saat menyerahkan Laporan Pertanggungjawaban APBD 2019 kepada pimpinan DPRD-f/zulfan-hariankepri.com

TANJUNGPINANG (HAKA) – Plt Wali Kota Tanjungpinang, Rahma menyampaikan Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD tahun anggaran 2019, Senin (22/6/2020) di Ruang Rapat Paripurna DPRD Kota Tanjungpinang, Senggarang.

Secara umum Rahma mengatakan, untuk target pendapatan daerah tahun anggaran 2019 adalah sekitar Rp 1,02 triliun, dengan realisasi sekitar Rp 985 miliar atau 97 persen.

Khusus untuk Pendapatan Asli Daerah (PAD) realisasinya, lanjut dia, sekitar Rp 148 miliar.

“Sektor pajak daerah masih tetap memberikan kontribusi yang besar kepada PAD,” ucapnya.

Lebih lanjut Rahma menerangkan, realisasi belanja tahun anggaran 2019 sekitar Rp 1,01 triliun.

“Kami sadari bahwa pelaksanaan APBD 2019 masih belum sempurna. Untuk itu, saya harapkan tanggapan, arahan, saran, dan kritik yang membangun agar dapat menjadi bahan masukan demi peningkatan kinerja pemko ke depan,” pintanya.

Sidang paripurna tersebut dipimpin oleh Ketua DPRD Kota Tanjngpinang, Yuniarni Pustoko Weni, didampingi Wakil Ketua I Ade Angga dan Hendra Jaya serta dihadiri oleh jajaran OPD yang ada di lingkungan Pemko Tanjungpinang.(zul)

Baca juga:  Ansar Minta 36 Anggota Paskibra Provinsi Kepri Jaga Nama Baik

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini