Beranda Headline

Pedagang Pindah ke Pasar Baru, Pasar Sementara Batu 7 akan Dibongkar

0
Pasar Batu 7 yang akan dibongkar dan dikembalikan ke fungsi awal sebagai lokasi uji kir kendaraan-f/zulfan-hariankepri.com

TANJUNGPINANG (HAKA) – Pasar Baru Tanjungpinang yag diberi nama Encik Puan Perak sudah rampung dikerjakan oleh Kementerian PUPR.

Dalam waktu dekat, seluruh pedagang yang terdata, termasuk pedagang yang berjualan di Pasar Batu 7, akan kembali ke Pasar Baru Tanjungpinang.

Sekda Kota Tanjungpinang Zulhidayat menyampaikan, karena pedagang tersebut akan pindah, tentu Pasar di Batu 7 itu akan dikembalikan sesuai fungsi awal, yakni sebagai sarana pengujian kendaraan atau tempat uji kir.

“Pasar relokasi itu sifatnya hanya sementara, sesuai konsep awal dan akan kita kembalikan sebagai sarana pengujian kendaraan,” kata Sekda kepada hariankepri.com, kemarin.

Menurutnya, di pembangunan pasar itu secara umum ada dua bentuk, yakni permanen dan non permanen. Yang non permanen, bangunan menggunakan teralis dan beratap spandek, serta lapak atau meja yang terbuat dari papan sementara.

Sedangkan yang permanen, sambung Sekda, merupakan bangunan kios-kios yang sudah ada sejak dulu. “Yang permanen dipertahankan dan sedang dikaji pemanfaatan berikutnya,” tukasnya.(zul)

Baca juga:  Singapura Resmi Terapkan VTL, Ansar Yakin Banyak Wisman yang Masuk ke Kepri
example banner

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini